INDOSPORT.COM - Istri baru legenda sepak bola AC Milan Ricardo Kaka, Carolina Dias menjadi perhatian publik setelah mengunggah potret sensualnya di Instagram.
Pasca resmi bercerai dari Caroline Celico, Kaka mengencani model cantik, Carolina Dias. Keduanya kerap muncul berdua di berbagai acara dan saling mengumbar kemesraan di akun media sosial mereka.
Awalnya, netizen melontarkan beragam komentar pedas atas hubungan keduanya. Carolina Dias disebut-sebut sebagai pelakor (perebut laki orang) dalam hubungan Kaka dengan mantan istrinya.
Namun, lambat laun komentar-komentar tersebut mereda. Kaka dan Carolina pun kini resmi menjadi pasangan suami istri. Selain itu, Carolina juga menjadi idola baru di ranah WAGs karena paras cantiknya.
Sebagai model kondang, Carolina Dias kerap melakukan sesi pemotretan dengan beragam gaya. Kali ini, Carolina mengunggah sebuah potret dirinya di Instagram.
Potret itu berlatar keindahan sebuah pantai. Carolina tampak duduk di dalam mobil dengan bikini bermotif leopard.
Tatapan mata tajamnya serta rambut pirang Carolina yang berantakan akibat tertiup angin membuat wanita asal Brasil itu semakin memesona dan memikat hati. Tak heran, jika banyak netizen yang gagal fokus setelah melihat unggahan tersebut.
"Sangat erotis!!" tulis pemilik akun @daideep_agarwal.
"Wow mengagumkan! Dari planet manakah Anda berasal?" tulis pemilik akun @ciceroribeiroa.
"Hai nona macan kumbang!" tulis pemilik akun @mrezasedeghi53.
"Sangat manis dan seksi!" tulis pemilik akun @stegenkw.
"Jangan kabur, aku ingin memburumu!" tulis pemilik akun @aoli20.
Sebagai istri baru, Carolina Dias juga dikabarkan menjalin hubungan akrab dengan mantan istri serta anak-anak Kaka.