Bola Internasional

Rekap Rumor Transfer Internasional: Icardi ke Juventus, PSG Datangkan Griezmann dan De Ligt?

Rabu, 12 Juni 2019 19:31 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Arum Kusuma Dewi
© TF-Images/Getty Images
Matthijs de Ligt melakukan selebrasi saat melawan Tottenham. Copyright: © TF-Images/Getty Images
Matthijs de Ligt melakukan selebrasi saat melawan Tottenham.
Rumor Transfer Internasional

PSG

Klub raksasa asal Prancis, PSG belakangan dirumorkan akan merekrut dua nama bintang yang sedang menjadi buruan panas di bursa transfer kali ini, Matthijs De Ligt dan Antoine Griezmann.

Rumor terkait De Ligt muncul setelah jurnalis ternama Italia, Gianluca Di Marzio menyebut agen pemain 19 tahun itu, Mino Raiola saat ini sedang bernegoisasi dengan PSG dan akan rampung dalam beberapa hari ke depan.

Sementara rumor mengenai Griezmann muncul setelah si pemain menyebut tak yakin dirinya akan bertahan di LaLiga Spanyol musim depan. Sehingga PSG yang juga dirumorkan akan ditinggal Mbappe dan Neymar, langsung berusaha mendekati Griezmann.

Juventus

© 101 Great Goals
Selebrasi Mauro Icardi Copyright: 101 Great GoalsSelebrasi Mauro Icardi

Di Serie A Liga Italia, rumor panas masih menghiasi masa depan penyerang Inter Nilan, Mauro Icardi. Selepas tak lagi diinginkan pelatih baru Inter Milan, Antonio Conte, penyerang asal Argentina itu semakin dikait-kaitkan dengan klub lain.

Belakangan, nama juara Serie A Liga Italia 2018/19 Juventus, menjadi klub yang dirumorkan akan menampungnya.

Inter Milan dikabarkan telah membuka peluang Juventus untuk mendaratkan pemainnya itu, dengan syarat Juventus rela melepas Paulo Dybala ke Nerazzurri. Selain itu direktur olahraga Juventus, Fabio Paratici dikabarkan juga telah menjalin negoisasi dengan agen sekaligus istri Icardi, Wanda Nara.

Bayern Munchen

Usai membawa Manchester City juara di Liga Primer Inggris 2018/19, Leroy Sane memanaskan bursa transfer mnusim panas ini dengan kabar dirinya yang akan kembali ke tanah Jerman.

Sane dikaitkan dengan klub raksasa Jerman, Bayern Munchen. Kabar tersebut diungkapkan langsung presiden Bayern Munchen Uli Hoeness yang menyebut klubnya meminati Sane untuk menggantikan Franck Ribery dan Arjen Robben yang dipastikan akan hengkang.

Sane sendiri, saat ini masih menjalani liburan dan belum mau banyak buka suara terkait rumor transfer tersebut. 

Manchester United

© Independent
Aaron Wan-Bissaka, bek kanan Crystal Palace. Copyright: IndependentAaron Wan-Bissaka, bek kanan Crystal Palace.

Kabar mengejutkan datang dari klub Liga Primer Inggris, Manchester United. Di mana mereka dikabrkan akan merogoh kocek hingga 65 juta pounds atau setara Rp1,1 triliun untuk mendatangkan pemain Crystal Palace, Aaron Wan-Bissaka.

Awalnya Manchester United dikabarkan telah menyodorkan dana 40 juta pounds atau Rp712 juta. Namun ditolak kubu Palace yang meminta dana Rp1,1 triliun dari Setan Merah.