Bola Internasional

Eks Wonderkid Manchester United Terancam Menganggur, Klub Liga 1 Berminat?

Jumat, 21 Juni 2019 13:56 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© INDOSPORT
Ravel Morrison saat berseragam Manchester United. Copyright: © INDOSPORT
Ravel Morrison saat berseragam Manchester United.

INDOSPORT.COM – Tindakan kurang terpuji kembali dilakukan oleh pemain jebolan akademi sepak bola Manchester United, Ravel Morisson. Pemain yang memulai karier di tim muda Setan Merah itu dikabarkan meninggalkan klub terakhir yang dibelanya, Osterstund FK, tanpa alasan yang jelas.

Kanal berita sepak bola internasional Give Me Sport melaporkan, Morisson meninggalkan Osterstund pada Kamis (20/6/19). Pihak klub menyebut pemain berusia 26 tahun itu meninggalkan klub dengan alasan ingin liburan musim panas, namun sang pemain tidak berkata akan kembali.

“Kami tidak lagi memiliki kontak dengannya. Dia telah mengemasi semua barang-barangnya saat ingin liburan musim panas. Namun dia tidak berkata apapun untuk kembali,” kata salah satu perwakilan Osterstund.

Osterstund sendiri merupakan klub sepak bola kesembilan yang pernah dibela oleh Ravel Morisson. Pemain kelahiran Manchester itu bergabung dengan klub kasta teratas Liga Swedia itu pada Februari lalu. Namun sayang, Morisson hanya tampil dalam enam pertandingan dan gagal mencetak satu pun gol.

Sebelumnya, sejak dilepas Manchester United pada 2012 lalu, Morisson tercatat membela sejumlah klub di Liga Primer Inggris hingga Liga Meksiko. Pemain berposisi gelandang serang itu tercatat pernah berseragam West Ham, Birmingham City, Queens Park Rangers, Cardiff City, Lazio, dan FC Atlas.

Dari sekian banyak klub yang ia bela, sayangya Morisson selalu gagal menunjukkan potensi besar yang ia miliki. Seringnya Morisson terlibat masalah di luar lapangan disebut-sebut sebagai penghambat pemain seangkatan Jesse Lingard dan Paul Pogba itu gagal bersinar di level senior.

Di level junior, Ravel Morisson sempat dilabeli sebagai salah satu talenta muda paling menjanjikan yang pernah dimiliki Manchester United. Ia merupakan bagian skuat muda Setan Merah saat menjuarai FA Youth Cup pada tahun 2011 lalu.

Namun sejak naik pangkat ke level senior, bakat Morisson seperti lenyap begitu saja. Ia pun kini terancam menjadi pengangguran jika tak mampu menemukan klub baru setelah meninggalkan klub Osterstund tanpa alasan yang jelas.