Bola Internasional

Rooney dan Ibrahimovic Pimpin Skuat MLS All Star

Sabtu, 22 Juni 2019 11:18 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Dave Bennet/Getty Images
Zlatan Ibrahimovic dan Wayne Rooney akan tampil di laga Major League Soccer (MLS) All Star kontra Atletico Madrid. Dave Bennet/Getty Images. Copyright: © Dave Bennet/Getty Images
Zlatan Ibrahimovic dan Wayne Rooney akan tampil di laga Major League Soccer (MLS) All Star kontra Atletico Madrid. Dave Bennet/Getty Images.

INDOSPORT.COM – Wayne Rooney dan Zlatan Ibrahimovic berkesempatan memimpin skuat MLS All Star dalam laga persahabatan melawan Atletico Madrid di Orlando pada tanggal 31 Juli 2019 mendatang.

Dilansir dari laman berita Goal, Rooney dan Ibrahimovic terpilih sebagai pemain depan yang akan tampil menyusul hasil voting yang dilakukan sejumlah fans MLS, pelatih kepala Orlando City James O’Connor dan komisi liga Don Garber.

Para pemilih ini menentukan Starting XI MLS untuk melakoni laga melawan raksasa sepak bola Spanyol itu bulan depan. Nantinya, Rooney dan Ibrahimovic akan didampingi top skor MLS, Carlos Vela, di lini depan.

Vela merupakan pemain dengan pencetak gol terbanyak di MLS musim ini. Mantan pemain Timnas Meksiko tersebut mencetak 16 gol dan 10 assist untuk membantu Los Angeles FC menorehkan rekor di MLS dengan 37 poin.

Ibrahimovic sendiri telah menikmati musim keduanya di liga dengan sangat baik. Striker asal Swedia ini mencetak 11 gol dan menempati posisi kedua daftar top skor di belakang Vela, serta membantu LA Galaxy finis di tempat kedua di Wilayah Barat.

Sedangkan Rooney berada di urutan ketiga dengan mencetak delapan gol dan lima assist untuk membantu DC United finis di tempat ketiga Wilayah Timur.

Ketiga pemain depan ini akan bergabung dengan sejumlah bintang dari Atlanta United, yang telah menjuarai gelar MLS musim ini, di antaranya kiper Brad Guzan dan bek Leandro Gonzales Pirez untuk memperkuat lini belakang. Selain itu, ada Ezequiel Barco dan Gonzalo ‘Pity’ Martinez di lini tengah.

Nani, mantan rekan satu tim Rooney di Manchester United, yang mewakili Orlando City dengan delapan gol, akan bergabung dengan dua pemain Atlanta United di lini tengah.

Perlu diketahui, Nani dan Rooney sendiri merupakan dua dari pemain yang pernah menorehkan prestasi gemilang bersama Setan Merah. Mereka pun rupanya masih mampu mengulangi ketajamannya di depan gawang ketika memutuskan pindah ke klub MLS. 

Selain Nani Barco dan Martinez, lini tengah MLS All Star juga akan dilengkapi oleh rekan satu tim Ibrahimovic di LA Galaxy, Jonathan dos Santos.

Di lini belakang, Gonzales Pirez akan ditemani pemain Timnas Amerika, Walker Zimmerman, dan bek kanan Sporting Kansas City, Graham Zusi.