Liga Indonesia

Pemain Termahal Liga 1 Disebut Trio Gelandang Bali United yang Makin Menawan

Senin, 24 Juni 2019 11:16 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Gelandang Bali United, Brwa Nouri saat berkoordinasi dengan rekan-rekannya, dalam pertandingan melawan PSIS Semarang, Sabtu (22/6/2019). Foto: Nofik Lukman Hakim Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Gelandang Bali United, Brwa Nouri saat berkoordinasi dengan rekan-rekannya, dalam pertandingan melawan PSIS Semarang, Sabtu (22/6/2019). Foto: Nofik Lukman Hakim

INDOSPORT.COM Brwa Nouri menjadi salah satu kunci Bali United bisa meraih hasil sempurna dalam empat pertandingan Shopee Liga 1 2019. Brwa Nouri semakin padu dalam menjaga sektor tengah bersama Fadil Sausu dan Paulo Sergio.

Trio Nouri, Fadil, dan Paulo selalu diturunkan sebagai starter. Nouri berperan menjadi tembok pertama yang menghentikan serangan lawan. Nouri juga turut membantu Fadil dalam distribusi bola maupun menjaga keseimbangan permainan.

Paulo memiliki tugas membantu serangan. Dia bisa melayani Stefano Lilipaly, Ilija Spasojevic, dan Yabes Roni. Bahkan ketika terjadi kebuntuan, Paulo yang memanfaatkan setiap peluang. Terbukti dua gol sudah disumbangkannya.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco senang dengan progres trio gelandang ini. Terkhusus untuk pemain termahal Liga 1 yakni Brwa Nouri, dia melihat gelandang asal Irak ini sudah menemukan partner yang tepat dalam menjaga kekompakan lini tengah.

"Nouri bisa kontrol pertandingan di tengah lapangan. Dia punya chemistry bagus sama Fadil dan Paulo. Waktu pegang bola, kita bisa main bagus," ucap Teco.

Sinergitas Nouri, Fadil, dan Paulo pun semakin terlihat. Eks pelatih Persija ini melihat ketiganya bukan saja fokus pada perang masing-masing, melainkan saling melengkapi.

"Saat Nouri bertahan, Paulo dan Fadil ikut membantu. Begitu juga sebaliknya," tutur Teco.

Kini, kerja ketiganya diuji dalam laga tandang. Bali United akan menghadapi Kalteng Putra di Stadion Sultan Agung, Bantul, Rabu (26/06/19). Kalteng Putra dikenal sebagai tim dengan lini tengah yang kuat.

Penulis: Nofik Lukman Hakim