Bursa Transfer

Striker Buangan AC Milan Diminati 2 Klub Besar Turki

Minggu, 30 Juni 2019 06:28 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Rafif Rahedian
© Getty Images
Andre Silva (kanan) dan Patrick Cutrone (kiri) meluapkan kegembiraannya usai AC Milan berhasil unggul dari Chievo. Copyright: © Getty Images
Andre Silva (kanan) dan Patrick Cutrone (kiri) meluapkan kegembiraannya usai AC Milan berhasil unggul dari Chievo.

INDOSPORT.COM - Dua raksasa Liga Turki, Fenerbahce dan Besiktas, dikabarkan menaruh minat kepada striker AC Milan, Andre Silva. Laman Calciomercato bahkan menyebutkan bahwa keduanya sudah mengajukan penawaran resmi.

AC Milan disebut-sebut bersedia melepas Andre Silva dengan mahar minimal  sebesar 38 juta euro (sekitar 611 miliar rupiah). Nominal tersebut lebih tinggi daripada harga pasarannya di situs Transfermarkt, yakni 22 juta euro (sekitar 354 miliar rupiah)

Namun, pemain berlabel tim nasional Portugal itu menyatakan masih ingin membela panji Merah Hitam di bawah asuhan pelatih baru, Marco Giampaolo.

Andre Silva sendiri baru saja menyelesaikan masa pinjamannya dari Sevilla pada akhir 2018/19. Sebenarnya, klub yang bermarkas di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan itu memiliki opsi untuk mengikatnya secara permanen.

Sayang, penampilan inkonsisten penyerang berusia 23 tahun tersebut membuat Sevilla enggan memperpanjang masa pinjaman, apalagi membeli, dan memilih untuk mengembalikannya ke AC Milan.

Andre Silva hanya mencetak 11 gol dalam 40 pertandingan bersama Sevilla di seluruh kompetisi musim lalu, dengan perincian sembilan di LaLiga dan dua di Copa del Rey.

Di AC Milan, nasib Andre Silva juga masih abu-abu. Kedatangan Krzysztof Piątek dan rencana Giampaolo untuk memboyong Patrik Schick dari AS Roma membuat kesempatan bermainnya semakin tipis.