Liga Indonesia

Kalah dari PSM Makassar, Pelatih Madura United Tetap Syukuri 2 Hal Ini

Senin, 1 Juli 2019 05:01 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Rafif Rahedian
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Pelatih Madura United, Dejan Antonic. Foto: Ian Setiawan/INDOSPORT Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Pelatih Madura United, Dejan Antonic. Foto: Ian Setiawan/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Madura United takluk 0-1 atas PSM Makassar pada leg pertama semifinal Kratingdaeng Piala Indonesia di Stadion Mattoanging, Makassar, Minggu (30/6/19). Laskar Sapeh Kerrab takluk lewat gol indah Zulham Zamrun di menit 37.

Meski demikian, pelatih Dejan Antonic tidak merasa terbebani dengan kekalahan ini. Sebaliknya, ia mensyukuri dua hal yang terjadi pada pertandingan sore tadi.

Pertama, tertinggal agregat 0-1 belum menutup peluang Los Galacticos Indonesia menembus final. Dejan masih optimistis anak asuhnya membalikkan keadaan pada leg kedua di Madura nanti.

"Puji tuhan juga tidak ada yang cedera di pertandingan tadi. Tidak ada pemain yang keluar lapangan akibat kesakitan atau semacamnya," ungkap Dejan saat konferensi pers pasca pertandingan.

Dejan memaklumi kekalahan ini sebab ia juga sadar anak asuhnya sangat letih. Hal tersebut terlihat jelas sebab tempo pertandingan sore tadi berjalan lambat meski tetap tersaji permainan yang sangat menghibur.

"PSM lebih bagus untuk pertandingan ini tapi kami masih ada leg kedua di Madura. Pasti akan panas apalagi kami masih punya peluang," tegas Dejan.

Pertemuan kedua Madura United melawan PSM Makassar akan tersaji di Stadion Gelora Ratu Pemilangan, Madura, Minggu (07/07/19) mendatang.