INDOSPORT.COM – Klub Liga Prancis, Olympique Lyon, mencatatkan rekor dunia setelah menyelenggarakan pertandingan sepak bola paling lama dalam sejarah bertajuk bersama yayasan mereka Lyon Foundation.
Dilansir dari laman berita olahraga Sportbible, Lyon memecahkan rekor dunia, dengan menyelenggarakan laga sepak bola terlama dan pemain terbanyak, guna membantu mengumpulkan dana untuk amal.
Lyon yang bekerjasama dengan Lyon Foundation memainkan sepak bola di sebuah taman bersama dengan diikuti 807 pemain dari sejumlah sekolah tak jauh dari markas klub, Lyon Olympiq Stadium.
Seluruh permain sepak bola itu terdiri dari segala ukura fisik, usia jenis kelamin dan kebangsaan. Mereka terbagi dalam 5 tim sepak bola yang bermain selama 68 jam, namun tidak sekaligus dalam 1 pertandingan.
Kelima tim ini bermain selama hampir tiga hari menjadi pertandingan terpanjang yang pernah ada dan menampilkan pemain terbanyak dengan menyelesaikan skor 399-269 gol yang fantastis.
Perlu diketahui, pertandingan sepak bola ini digelar guna mengumpulkan uang untuk Equal Playing Field Association, sebuah badan amal yang bertujuan membawa kesetaraan bagi pria dan wanita di bidang olahraga.
Selain pertandingan sepak bola, acara itu juga diramaikan dengan lokakarya, konferensi, dan debat tentang posisi wanita di sepak bola, serta menonton bersama pertandingan Piala Dunia Wanita.
Kesenjangan pria dan wanita di sepak bola baru-baru ini menjadi topik hangat seiring digelarnya Piala Dunia Wanita 2019 di Prancis. Selama ini, bonus dan gaji yang diterima pemain wanita dianggap jauh lebih sedikit dibandingkan dengan pemain pria.
Bintang Amerika Serikat, Megan Rapinoe, bahkan sudah secara vocal menyuarakan isu tersebut. Dia dengan percaya diri enggan menyanyikan lagu kebangsaan pra pertandingan untuk menyentil kebijakan negaranya.
Piala Dunia Wanita 2019 yang digelar di Prancis sudah hampir berakhir. Sayangnya, Timnas Prancis Wanita tersingkir di babak perempatfinal turnamen tersebut.
Sementara final turnamen mempertemukan antara Amerika Serikat vs Belanda yang akan digelar hari Minggu (07/06/19) besok pukul 22.00 WIB. Selain itu, Inggris vs Swedia bertemu untuk memperebutkan posisi ketiga hari ini, Sabtu (06/07/19).