Liga Indonesia

Calon Bek Naturalisasi Indonesia Pernah Memimpin Bintang Barcelona

Minggu, 7 Juli 2019 20:13 WIB
Editor: Rafif Rahedian
© UEFA
Keziah Veendorp saat mengenakan ban kapten Timnas Belanda U-18. Copyright: © UEFA
Keziah Veendorp saat mengenakan ban kapten Timnas Belanda U-18.

INDOSPORT.COM – Calon pemain naturalisasi Indonesia, Keziah Veendorp nyatanya pernah menjadi pemimpin bintang muda anyar Barcelona, Frenkie de Jong. Itu terjadi ketika keduanya memperkuat Timnas Belanda U-18.

Tepatnya pada 2014 lalu, Veendorp dipercaya untuk mengenakan ban kapten di Timnas Belanda U-18. Hal itu tidak terlepas karena peran pentingnya memimpin barisan pertahanan tim.

Menariknya, saat itu Veendorp lah yang dianggap pantas menjadi pemimpin dibandingkan dengan Frenkie de Jong. Padahal, De Jong juga memiliki kualitas dalam memimpin lini tengah tim.

Yang mengejutkan, De Jong saat itu tidak menjadi pilihan utama sang pelatih. Dirinya terhitung hanya beberapa kali memainkan peran di Timnas Belanda U-18. Bahkan dirinya juga tak dipanggil untuk bersaing di Euro U-17 2014 lalu.

Justru pemain yang memiliki darah Maluku lah yang mendapatkan tempat utama di skuat muda Belanda pada ajang Euro U-17 2014 lalu. Bahkan ia hampir tidak tergantikan sepanjang turnamen tersebut.

Veendorp sendiri bermain bersama De Jong sebanyak dua kali dalam pertandingan uji coba. Itu terjadi ketika Belanda U-18 berhadapan dengan Jerman U-18 dan Rep. Ceko U-18. Kala itu keduanya sama-sama dipasang sebagai starter.

© FC Barcelona
Frenkie de Jong saat diperkenalkan ke publik oleh Barcelona. Copyright: FC BarcelonaFrenkie de Jong saat diperkenalkan ke publik oleh Barcelona.

Sekedar informasi, Belanda U-18 tumbang 0-4 atas Jerman U-18. Sedangkan di pertandingan melawan Rep. Ceko U-18, Veendorp dan kawan-kawan sukses menang dengan skor tipis 1-0.

Andai Veendorp benar-benar resmi dinaturalisasi, maka kekuatan Timnas Indonesia pun akan semakin bertambah. Dengan pengalaman yang dimiliki Veendorp sebagai kapten Belanda U-18, tentunya sangat menguntungkan bagi Timnas Indonesia.

Sebagai informasi tambahan, Veendorp nyatanya juga pernah bermain bersama dengan bintang Ajax Amsrterdam yang menghancurkan Real Madrid dan Juventus, yakni Donny Van den Beek. Keduanya sama-sama tampil di ajang Euro U-17 2014 lalu.