Liga Indonesia

Hadapi Liga 3 Zona Sumut, Karo United FC Akan Seleksi Pemain

Kamis, 1 Agustus 2019 19:20 WIB
Penulis: Aldi Aulia Anwar | Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Kompetisi sepak bola Liga 3 zona Sumatera Utara (Sumut) akan segera bergulir. Kompetisi yang digulirkan Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Sumut itu dijadwalkan bergulir pada awal September 2019 mendatang.

Meski demikian, Karo United FC tidak ciut meski tim belum terbentuk. Tim ini justru baru memulai untuk berburu pemain dengan menggelar seleksi di Kabanjahe 3-4 Agustus 2019 dan selanjutnya di Medan.

"Saya akan cari 25 pemain terbaik. Tidak tertutup dari daerah lain untuk ikut dalam tim. Saya yakin tim akan mengontrak pemain dan memberi fasilitas yang baik demi target," kata pelatih Karo United FC, Ansyari Lubis, kepada awak media, Rabu (31/07/19).

Target yang diinginkan Karo United FC memang terbilang tinggi yakni bisa promosi di Liga 2 musim depan. Namun pria yang akrab disapa Uwak itu menilai hal tersebut sebagai tantangan.

"Kalau beban tidak, justru tantangan. Ada memori saat saya bawa Aceh United promosi di Liga 2 meski pada akhirnya saya dibuang setelah itu. Semoga nanti di Karo United FC tidak begitu," kata legenda PSDS Deli Serdang itu.

Uwak pun senada berharap Karo United FC bisa berbicara di Sumut, meski klub ini baru seumur jagung.

"Tidak muluk-muluk, target awal tiga besar di Sumut. Setelah itu masuk regional Sumatera hingga Nasional. Saya berharap kerja sama seluruh pengurus di sini, sehingga tim ini bisa berbicara seperti komitmen presiden klub," pungkasnya.

Sebelumnya, presiden klub Karo United FC Arya Sinulingga mengaku yakin jika klub ini dikelola dengan baik, pasti target ke Liga 2 bisa tercapai.

"Bila dikelola dengan manajemen baik, pasti tim ini akan kuat. Target pastinya ingin naik ke Liga 2. Saya percaya itu bisa tentunya dengan dukungan semua orang Karo yang ada di mana saja," kata Arya.