Liga Indonesia

Aktif di Bursa Transfer, Persibat Batang akan Kedatangan 2 Pemain Seleksi

Senin, 19 Agustus 2019 16:46 WIB
Penulis: Alvin Syaptia Pratama | Editor: Lanjar Wiratri
© cilegonunitedfc.official
Cilegon United menang tipis atas tamunya Persibat Batang di Liga 2 2019 Stadion Krakatau Steel. Copyright: © cilegonunitedfc.official
Cilegon United menang tipis atas tamunya Persibat Batang di Liga 2 2019 Stadion Krakatau Steel.

INDOSPORT.COM - Persibat Batang terus melakukan pergerakan di bursa transfer paruh musim kompetisi untuk mematangkan skuatnya menghadapi putaran kedua kompetisi Liga 2 2019.

Laskar Banteng Alas Roban akan mendatangkan dua pemain seleksi lagi untuk posisi yang memang membutuhkan tambahan amunisi.

"Kami besok akan kedatangan dua pemain lagi yang akan seleksi, mereka dari Kendal dan Madura, untuk posisinya bek tengah dan sayap, itu sesuai kebutuhan kami," ujar pelatih kepala Bona Simanjuntak kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT Senin (19/8/19) sore.

Dua pemain itu nantinya akan melakukan seleksi dengan cara bergabung dengan latihan tim di Stadion Moh Sarengat, Batang. Pada sesi latihan tersebut, tim pelatih akan menilai apakah mereka sudah sesuai dengan kebutuhan tim atau belum.

Bona Simanjuntak juga mengungkapkan bahwa Persibat juga masih berburu seorang kiper untuk melengkapi stok penjaga gawang.

Setelah mendepak dua kipernya yakni Putut Wijiarto dan Ricky Fajar, mereka masih membutuhkan satu kiper lagi.

"Kami sudah dapat satu kiper, nanti akan diumumkan oleh manajemen, tinggal mencari satu lagi dan masih dalam proses pencarian," tutur mantan pelatih PSIM Yogyakarta tersebut.

Kebutuhan akan pemain baru menjadi hal penting yang harus segera dituntaskan oleh Persibat, pasalnya putaran kedua Liga 2 akan kembali digelar dalam waktu dekat.

Arif Budiyono dan kolega pada akhir pekan ini harus melawat ke markas Persiraja Banda Aceh pada laga perdana putaran kedua Liga 2.