Liga Inggris

Tak Cuma Guardiola, Bintang Manchester City Juga Geram dengan VAR

Selasa, 27 Agustus 2019 18:25 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Yohanes Ishak
© Twitter/@Official_garcia_
Ilkay Gundogan (kiri) mengikuti langkah sang pelatih, Pep Guardiola, mengkritisi penggunaan VAR di Liga Inggris Copyright: © Twitter/@Official_garcia_
Ilkay Gundogan (kiri) mengikuti langkah sang pelatih, Pep Guardiola, mengkritisi penggunaan VAR di Liga Inggris

INDOSPORT.COM - Bintang Manchester City, Ilkay Gundogan, mengikuti langkah Pep Guardiola mengkritisi penggunaan VAR (Video Assistant Referee) di Liga Inggris yang menurutnya membunuh kesenangan dalam sepak bola.

Seperti yang diberitakan oleh The Sun, pemain berpaspor Jerman tersebut mengungkapkan bahwa VAR merugikan dan merubah sepak bola itu sendiri baik dikalangan pemain, penonton maupun setiap orang yang menyukai olahraga ini.

"VAR mengubah sepak bola tidak hanya untuk pemain, namun juga untuk penonton dan semua yang menyukai sepak bola," tutur Gundogan.

Bagi Gundogan, VAR seperti merusak emosi yang ada didalam permainan sepak bola sendiri. Baginya keseruan dan ketegangan dalam olaharga si kulit bundar seperti hilang akibat VAR.

Senada dengan sang pelatih, Pep Guardiola, Gundogan tak menampik bahwa VAR membantu para wasit untuk memutuskan sesuatu. Namun, keputusan wasit berdasar VAR baginya bukanlah sebuah keputusan mutlak.

"Sayangnya, VAR mengambil setiap alasan mengapa kita semua mencintai sepak bola. Saya bukan seseorang yang menyukai VAR, meski itu sangat membantu wasit. Tetapi, akan menjadi masalah jika setiap keputusan yang diambil dari VAR bukanlah keputusan yang mutlak," imbuhnya.

Sebelumnya, Guardiola sempat menyindir penggunaan VAR yang merugikan timnya. Mantan pelatih Barcelona tersebut mengaku bahwa ia dan Man City merasa dicurangi dengan sistem yang baru digunakan pada Liga Inggris musim 2019/20.

Sejak dimulainya Liga Inggris musim 2019/20, dalam tiga pertandingan yang sudah dijalani, Manchester City menjadi korban dari VAR. Bahkan, keputusan yang diberikan VAR kepada The Citizens, membuat anak asuh Guardiola gagal meraih kemenangan kala melawan Tottenham Hotspur.