Liga Italia

Andrea Pirlo Akui Ada 'Sosok' Dirinya dalam Klub Barcelona

Rabu, 25 September 2019 10:48 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© thenational.ae
Andrea Pirlo menunjuk bintang Barcelona, Frenkie de Jong sebagai penerusnya. Copyright: © thenational.ae
Andrea Pirlo menunjuk bintang Barcelona, Frenkie de Jong sebagai penerusnya.

INDOSPORT.COM - Legenda sepak bola Italia, Andrea Pirlo, mengakui sosok gelandang anyar Barcelona, Frenkie de Jong sebagai penerusnya karena memiliki ciri khas yang sama.

Selain itu mantan pemain Juventus ini sempat menganggap Miralem Pjanic sebagai pemain yang mirip dengannya. Namun pada kenyataannya mereka berdua memiliki perbedaan yang cukup besar.

"Saya menganggap De Jong merupakan penerus ideal saya. Saya melihat ada kemiripan dalam gaya bermain dan dalam beberapa sisi lain," ujar pria berusia 40 tahun itu dilansir laman berita Football Italia.

"Saya juga melihat kemiripan dari Miralem Pjanic. Gaya bermainnya memang mirip, tapi pada kenyataannya kami berbeda dan masing-masing dari kami punya pendekatan tersendiri," tambah Pirlo.

Terlepas dari itu, Pirlo juga mengomentari terkait perkembangan Serie A Italia musim ini. Dirinya cukup yakin performa mantan timnya, Juventus masih berada diatas awan mengungguli tim rival di lain.

"Bianconeri masih bisa melanjutkan untuk menangkan scudetto, meskipun musim ini akan terbilang sulit dengan Inter Milan dan Napoli. Juventus hanya perlu penyesuaian bagi pelatih dan pemain, jadi kita hanya perlu menunggu, Juventus masih favorit saya," tutupnya.

Pirlo tercatat telah bermain bersama Juventus dalam rentang waktu 2011-2015. Selama 4 tahun itu, tercatat dirinya telah menyumbang 19 gol dan 38 assists dalam 164 penampilannya keseluruhan laga. Kemudian pemain berkebangsaan Italia ini memutuskan untuk pindah ke New York City FC dan gantung sepatu di tahun 2018