Bola Internasional

Jadi Idola di Bursa Transfer, Nasib Bintang Dortmund Kini Menyedihkan

Selasa, 8 Oktober 2019 16:15 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Matthew Ashton - AMA/Getty Images)
Bintang Jerman, Julian Brandt, mengungkapkan kehidupannya saat ini setelah bergabung dengan Borussia Dortmund. Matthew Ashton - AMA/Getty Images). Copyright: © Matthew Ashton - AMA/Getty Images)
Bintang Jerman, Julian Brandt, mengungkapkan kehidupannya saat ini setelah bergabung dengan Borussia Dortmund. Matthew Ashton - AMA/Getty Images).

INDOSPORT.COM - Gelandang berkebangsaan Jerman, Julian Brandt, mencurahkan perasaan hatinya setelah bergabung dengan Borussia Dortmund pada bursa transfer musim panas 2019 lalu dari Bayer Leverkusen.

Ia didatangkan dengan biaya transfer cukup mahal, yakni 22 juta euro atau sekitar Rp341 miliar. Kedatangannya yang digadang-gadang akan menjadi keuntungan besar ternyata malah membuat sulit Brandt sendiri.

Pasalnya, ia tak mendapat cukup menit bermain di Borussia Dortmund. Tercatat, pemain berusia 23 tahun ini hanya tampil sebagai starter sebanyak tiga kali sejak musim 2019-2020 dimulai.

Menanggapi minimnya kesempatan yang ia dapat, Julian Brandt mengaku frustrasi dan hanya bisa menganggapi pahit kepindahannya ke Signal Iduna Park. Ia sendiri tak begitu mengetahui alasan Julian Favre di balik pencadangannya.

"Sungguh sulit (duduk di bench). Semua nampak jelas. Anda duduk di bench dan hanya masuk sebagai pemain pengganti dalam waktu yang singkat," keluh Brandt, seperti dikutip dari laman berita sepak bola Football Transfer Tavern.

Kesulitan Julian Brandt cukup mengejutkan, lantaran pemain asal Jerman ini kerap digadang-gadang sebagai salah satu calon bintang masa depan Der Panzer. Kepiawaiannya di lini tengah membuatnya menjadi buruan hangat pada bursa transfer musim panas 2019 lalu.