Liga Italia

Dapat Hinaan Rasis dari Rafael Leao, Begini Balasan Frontal Krzysztof Piatek

Sabtu, 19 Oktober 2019 17:17 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© acmilan.com
Pemain AC Milan, Krzysztof Piatek (kanan), memberikan balasan tak terduga terhadap guyonan body shaming yang dilontarkan Rafael Leao di ruang ganti. Copyright: © acmilan.com
Pemain AC Milan, Krzysztof Piatek (kanan), memberikan balasan tak terduga terhadap guyonan body shaming yang dilontarkan Rafael Leao di ruang ganti.

INDOSPORT.COM - Pemain sepak bola AC Milan, Krzysztof Piatek, memberikan balasan tak terduga terhadap guyonan bernada sedikit rasis dari rekan setimnya, Rafael Leao, di ruang ganti pemain.

Hal ini terjadi saat sesi latihan di Milanello jelang pertandingan Serie A Liga Italia melawan tim promosi, Lecce. Saat semua pemain sedang beristirahat, Rafael Leao melakukan hal iseng kepada Krzysztof Piatek dengan menyebutnya 'ugly Polish' atau 'orang Polandia jelek'.

Hal tersebut terlihat dari unggahan akun Twitter TeamMilanAC. Dalam video berdurasi singkat tersebut, tampak Piatek yang berkaus putih tengah duduk sambil sibuk melakukan sesuatu. Leao langsung memanggilnya dan merekam dirinya sambil melontarkan hinaan tersebut.

Menanggapi hal ini, striker AC Milan tersebut langsung menggaruk pelipis dan pipinya sendiri. Namun, ia melakukannya dengan jari tengah, sebagai tanda bahwa ia tidak suka dengan ucapan temannya itu. Meski demikian, Piatek terlihat sabar.

Meski demikian, laman portal berita olahraga Sempre Milan menulis bahwa itu hanyalah gurauan semata di ruang ganti AC Milan. Mereka berdua mungkin memang sering melakukan candaan serupa, sehingga tidak ada rasa tersinggung atau kemarahan yang berlebihan.

Hal ini juga terbukti di atas lapangan di mana Krzysztof Piatek dan Rafael Leao masih terlihat akrab dan saling percaya setiap kali bermain bola bersama. Ucapan 'ugly Polish' tentu hanya sebatas gurauan yang tidak membuat Piatek naik pitam.

Terlepas dari hal tersebut, AC Milan saat ini tengah menempati peringkat 13 di klasemen sementara Serie A Liga Italia musim ini dengan tiga kali menang dan empat kali kalah. Klub sepak bola asuhan Stefano Pioli itu akan menghadapi Lecce pada Senin (21/10/19) di San Siro.