Liga Indonesia

Bali United Berharap Jadwal Liga 1 Putri Dibenahi

Sabtu, 26 Oktober 2019 10:13 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Yohanes Ishak
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Bali United Putri saat diperkenalkan dihadapan publik di Bali United Cafe, Selasa (221019) malam. Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Bali United Putri saat diperkenalkan dihadapan publik di Bali United Cafe, Selasa (221019) malam.

INDOSPORT.COM - Bali United berharap jadwal kompetisi Liga 1 Putri 2019 dipantau lagi pada dua seri tersisa. Dalam dua seri awal, energi pemain benar-benar terkuras.

Liga 1 Putri menggunakan sistem home tournament. Sepuluh kontestan terbagi dalam dua grup berbeda. Bali United putri tergabung di grup B bersama Persipura Jayapura, Arema FC, PSM Makassar serta Persebaya Surabaya.

Setiap seri, ada empat pertandingan. Dalam delapan laga yang dijalani di Kabupaten Batu dan Kabupaten Badung, Bali United mencatatkan tiga kemenangan, dua kali seri serta tiga kali kekalahan.

Penjadwalan menjadi salah satu yang dinilai perlu dibenahi lagi. Pada seri dua, Bali United menghadapi Persipura pada Selasa (22/10/19) pukul 15.00 WITA. Pada Rabu pagi pukul 09.00 WITA, Bali United sudah bermain lagi lawan Persebaya Surabaya.

"Kalau cewek kan recovery lama. Cowok pun pasti juga sama kan. Harapannya ke depan jadwal Liga 1 Putri lebih dirapikan lagi," ucap Nurlaili Khomariyah, kapten Bali United Putri di Bali United Cafe.

Namun begitu, Nurlaili pun mengapresiasi keberadaan Liga 1 Putri. Kompetisi ini memberikan wadah bagi persepakbola putri Tanah Air untuk terus berkembang lagi.

Nurlaili bersama 24 pemain Bali United siap tampil maksimal dalam dua seri tersisa. Setiap malam, menjelang pertandingan, para pemain berkumpul untuk menyatukan visi dan misi agar memberikan yang terbaik utnuk Bali United.

"Setiap malam kita rembugan. Kadang ada yang nangis, kadang cek cok, buat kita bisa menyatukan visi dan misi. Sekarang sudah tidak ada kendala lagi," tutur Nurlaili Khomariyah, kapten Bali United terkait Liga 1 putri 2019.