Liga Spanyol

Lionel Messi Jadi Penghalang Kepindahan Bintang Tottenham Hotspur ke Barcelona

Selasa, 5 November 2019 18:22 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Isman Fadil
© Clive Rose/Getty Images
Lionel Messi  menghalangi jalan Barcelona untuk merekrut Christia Eriksen Copyright: © Clive Rose/Getty Images
Lionel Messi menghalangi jalan Barcelona untuk merekrut Christia Eriksen

INDOSPORT.COM - Lagi-lagi megabintang Barcelona, Lionel Messi, menjadi penghalang dari kegagalan Los Cules mendatangkan bintang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen, ke Camp Nou di bursa transfer musim panas 2019 silam.

Melansir dari Sportwitness, Barcelona sebenarnya menginginkan Eriksen dan menjadikannya target buruan untuk didatangkan pada bursa transfer lalu. Namun Messi menghalangi keinginan klubnya tersebut yang membuat La Blaugrana mengundurkan diri dari perburuannya.

Lionel Messi meganggap Christian Eriksen tak cukup memiliki karakter yang dapat membuatnya berseragam Barcelona. Pemain berusia 32 tahun ini beranggapan bintang Denmark tersebut tak mampu mengangkat Tottenham Hotspur di posisi sulit.

Sebelumnya Eriksen sendiri menjadi buruan teratas Real Madrid. Namun pemain yang bersangkutan lebih memilih Barcelona ketimbang Los Blancos. Sehingga transfer tersebut urung terjadi.

Barcelona pun sebenarnya tertarik untuk mendatangkan pemain berusia 27 tahun tersebut untuk menjadi suksesor Ivan Rakitic yang telah menua. Namun Messi menghalangi langkah dari klub yang ia bela sedari kecil tersebut.

Christian Eriksen sendiri tengah mencari jalan keluarnya dari Tottenham Hotspur. Kontraknya bersama tim asal Inggris tersebut diketahui tersisa satu tahun. Sehingga mau tak mau The LilyWhites harus memperpanjang kontraknya atau melepasnya secara cuma-cuma.