Liga Indonesia

Sudah Ikat 9 Pemain, Persis Solo Masih Pantau Bek Naturalisasi

Jumat, 20 Desember 2019 22:53 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo Persis Solo. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo Persis Solo.

INDOSPORT.COM - Meski sudah mengikat sembilan pemain, Persis Solo masih mengincar satu bek naturalisasi untuk mengarungi Liga 2 musim depan. 

Persis Solo sudah mengikat sembilan pemain untuk menghadapi kompetisi Liga 2 musim depan. Mereka merupakan penggawa lama yang kembali mendapat direkomendasikan pelatih Salahuddin.

Pelatih asal Palembang itu sebelumnya memang menyodorkan 14 nama eks musim lalu untuk kembali berseragam tim Laskar Sambernyawa. Namun baru sembilan personel saja yang menyatakan sepakat.

Tak hanya penggawa musim lalu, ada satu pemain anyar yang juga mencapai kata sepakat dengan manajemen. Adalah mantan bek Persiba Balikpapan, Andre Putra alias Ambon yang kembali bereuni dengan sang juru taktik.

"Masih ada nama-nama yang dalam proses negosiasi dengan manajemen. Mudah-mudahan semua berjalan sesuai rencana," kata Salahuddin, Jumat (20/12/19).

Selain pemain rekomendasi, mantan pelatih Barito Putera itu juga masih memantau performa bek naturalisasi, Bruno Casimir. Stopper kelahiran Kamerun itu sudah menjalani latihan bersama Persis selama sepekan terakhir.

Mantan pemain PSMS Medan itu sempat dimainkan dalam uji coba melawan klub lokal Unsa Asmi di Stadion Sriwedari.

"Penampilan Bruno sudah ada peningkatan. Tapi saya minta dia lebih garang lagi, lebih ngotot lagi. Itu yang harus diperbaiki," tegas pelatih berusia 49 tahun tersebut.

Persis Solo mengakhiri Liga 2 musim 2019 dengan finis di peringkat ke-5 Wilayah Timur. Persis gagal lolos ke babak 8 besar dan harus kembali berlaga di Liga 2 musim mendatang