Liga Inggris

Tambah Kekuatan, 3 Pemain Ini Jadi Prioritas Transfer Chelsea

Jumat, 27 Desember 2019 12:34 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT/Wikipedia
Logo klub Liga Inggris, Chelsea. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT/Wikipedia
Logo klub Liga Inggris, Chelsea.

INDOSPORT.COM - Lepas dari hukuman, Chelsea dipastikan bakal belanja pemain baru di bursa transfer bulan Januari 2020 nanti. 

Chelsea akhirnya bisa bernapas lega usai diperbolehkan belanja pemain pada bursa transfer Januari 2020 mendatang. 

The Blues mendapatkan larangan membeli pemain selama dua jendela transfer oleh FIFA pada Februari 2019 lalu akibat masalah perekrutan pemain. 

Chelsea pun terpaksa menggunakan sejumlah pemain muda mereka musim ini. Beruntung, skuat asuhan Frank Lampard ini tetap tampil kompetitif di Liga Inggris dan Liga Champions. 

Namun begitu, bukan berarti mereka tak berniat menambah kekuatan. Lepas dari hukuman, mereka pun dipastikan bakal belanja pemain baru di bulan Januari nanti. 

Sejumlah pemain sudah masuk dalam incaran. Siapa saja mereka? Berikut ulasannnya. 

1. Wilfried Zaha

Pemain Crystal Palace, Wilfried Zaha, jadi salah satu pemain yang dirumorkan diburu oleh Chelsea. The Blues dikabarkan sudah melakukan pembicaraan dengan agen Zaha. 

Wilfried Zaha memang diketahui ingin meninggalkan Selhurst Park demi bisa bermain di kompetisi bergengsi selevel Liga Champions. 

Kondisi ini bisa dimanfaatkan oleh The Blues. Sepanjang membela Palace 340 pertandingan, Zaha mencatatakan 55 gol dan 67 assist

2. Jadon Sancho

Setelah Man United gagal mendapatkannya musim panas lalu, Jadon Sancho kini jadi salah satu target buruan Chelsea di bursa transfer Januari 2020. 

Chelsea memang menaruh minat pada bintang internasional Inggris itu. Masuknya pemain muda dan sensasional seperti Jadon Sancho jelas dapat meningkatkan kualitas Chelsea. 

Namun begitu, Chelsea masih harus bersaing dengan klub-klub besar lainnya seperti Man United dan Barcelona untuk mendapatkan tanda tangan Sancho. 

3. Callum Wilson

Larangan transfer memberikan berkah tersendiri bagi Chelsea. Siapa sangka di tengah masa berat ini, mereka menemukan sosok Tammy Abraham striker muda yang sanggup mencetak 11 gol di Liga Inggris sejauh ini. 

Namun begitu, bukan berarti Chelsea tak mau beli striker baru. Kemungkinan besar mereka bakal mendatangkan penyerang baru untuk menambah kualitas tim. 

Nama terdepan yang muncul adalah bomber Bournemouth, Callum Wilson. Callum Wilson bisa jadi alternatif yang baik untuk menemani Tammy Abraham atau pun Olivier Giroud.