Bola Internasional

Tipu Gadis, Pemain Naturalisasi Vietnam Divonis 16 Tahun Penjara

Sabtu, 18 Januari 2020 14:43 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Bongda
Pemain sepak bola naturalisasi Vietnam, Nguyen Hang Tcheuko Minh, melakukan penipuan terhadap gadis Vietnam. Copyright: © Bongda
Pemain sepak bola naturalisasi Vietnam, Nguyen Hang Tcheuko Minh, melakukan penipuan terhadap gadis Vietnam.

INDOSPORT.COM - Dunia sepak bola Vietnam tengah dihebohkan dengan kabar salah satu pemain yang divonis 16 tahun penjara akibat melakukan tindakan kriminal.

Dilansir dari portal berita sepak bola internasional vocketfc, pemain sepak bola tersebut bernama Nguyen Hang Tcheuko Minh atau nama aslinya Benoit Tcheuko yang berdarah Kamerun.

Nguyen Hang Tcheuko Minh merupakan pemain naturalisasi Vietnam berusia 36 tahun yang saat ini bermain di salah satu klub lokal. Ia mendapat kewarganegaraannya pada tahun 2013 lalu.

Ia akan menjalani hukuman 16 tahun penjara karena melakukan penipuan bersama beberapa rekannya terhadap para gadis Vietnam di Facebook.

Kronologinya, Nguyen Hang Tcheuko Minh dan dua orang temannya, yang diketuai Anthony, menyamar sebagai laki-laki kaya di Facebook. Mereka kemudian merayu para korban yang diketahui gadis-gadis Vietnam untuk diiming-imingi hadiah besar.

Namun akhinya tindakan penipuan mereka bertiga bisa diungkap oleh polisi Vietnam. Polisi Vietnam juga menemukan uang sebesar 69 ribu dolar ASatau setara Rp941 juta yang disita dari apartemen Nguyen Hang Tcheuko Minh dan dua orang temannya.

Selain Nguyen Hang Tcheuko Minh, diwartakan laman Vn Express, dua pria lainnya teridentifikasi bernama Ifeanyi Matthew Anthony dan Mothe De Fouda Paul Martial.