Liga Indonesia

Juara di Kamboja, Bhayangkara FC Optimistis Berjaya di Liga 1 2020

Selasa, 28 Januari 2020 15:38 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Bhayangkara FC
Klub Liga 1 Bhayangkara FC baru saja menjadi juara di turnamen internasional, Siem Reap Super Asia Cup 2020 di Kamboja, dua hari lalu. Copyright: © Bhayangkara FC
Klub Liga 1 Bhayangkara FC baru saja menjadi juara di turnamen internasional, Siem Reap Super Asia Cup 2020 di Kamboja, dua hari lalu.

INDOSPORT.COM - Klub Liga 1 Bhayangkara FC baru saja menjadi juara di turnamen internasional, Siem Reap Super Asia Cup 2020 di Kamboja, dua hari lalu.

The Guardian mengalahkan klub Malaysia, Petaling Jaya City FC dengan skor 2-1 di Stadion Siem Reap United, Siem Reap.

Hasil itu membuat pelatih Bhayangkara, Paul Munster sumringah. Ia menilai, pencapaian di kejuaraan tersebut jadi modal bagus untuk mengarungi Liga 1 2020 yang rencananya bergulir 29 Februari nanti.

"Saya sangat terkesan dengan pertandingan final. Penampilan kami lebih baik dibandingkan laga pertama,  kualitas pertandingan juga bagus. Ini menjadi modal yang baik buat kami dalam mempersiapkan diri menghadapi liga," ujarnya.

Tidak lupa, Paul Munster memberikan pujian kepada para pemain yang telah menunjukkan mental baja di laga final ketika menghadapi PJ City.

Saat itu, Bhayangkara FC sempat tertinggal, sebelum akhirnya mampu membalikkan keadaan untuk meraih kemenangan melalui gol Putu Gede Juni Antara dan Ezechiel N'douassel.

"Ini terjadi juga di musim lalu, kami tertinggal lebih dulu. Kami kecolongan di menit terakhir babak pertama, meski bermain bagus. Tapi kami tetap yakin bisa memenangi pertandingan," tutur pelatih asal Irlandia Utara itu.

Pada kejuaraan Siem Reap Super Asia Cup 2020 di Kamboja, Bhayangkara FC memainkan para pemain yang baru direkrut yakni Ezechiel Ndouassel, Renan da Silva, Nady Guy Herve, Lee Won-jae hingga Rangga Muslim.

Tim pelatih ingin melihat kekempakan antar pemain sehingga gampang menentukan komposisi skuat Bhayangkara FC untuk Liga 1 2020.