Liga Inggris

Hasil Pertandingan Liga Inggris Norwich City vs Liverpool: Sadio Mane Jadi Pahlawan

Minggu, 16 Februari 2020 02:45 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Prio Hari Kristanto
© twitter.com/OptaJoe
Sadio Mane saat mencetak gol di pekan ke-26 Liga Inggris Norwich City vs Liverpool, Minggu (16/02/20). Copyright: © twitter.com/OptaJoe
Sadio Mane saat mencetak gol di pekan ke-26 Liga Inggris Norwich City vs Liverpool, Minggu (16/02/20).

INDOSPORT.COM - Liverpool suskes meraih kemenangan tipis 1-0 atas Norwich City pada lanjutan pekan ke-26 Liga Inggris 2019-2020 di Carrow Road, Minggu (16/02/20).

Belum genap semenit pertandingan pekan ke-26 Liga Inggris itu berjalan, Liverpool sudah langsung mengancam lewat tendangan keras Tren Alexander-Arnold, yang sayangnya masih melebar di sisi kanan gawang Norwich.

Pada menit ke-7 giliran Alex Oxlade-Chamberlain yang coba mencetak gol lewat tendangan kerasnya. Namun kesigapan penjaga gawang Norwich City, Tim Krul, membuat skor masih tak berubah 0-0.

Menit ke-27 Norwich City terpaksa mengganti pemainnya Sam Byram karena cedera dan memasukan Jamal Lewis. Namun pergantian itu tak juga membuat Liverpool bisa leluasa menjebol pertahanan rapat mereka.

Bahkan pada menit ke-36 Norwich City mendapatkan peluang emas. Lolos dari jebakan offside dan berhadapan satu lawan satu dengan Allison, Lukas Rupp memberikan sodoran ke Pukki untuk bisa mencetak gol ke gawang yang kosong.

Namun rupanya Alisson masih cukup cekatan memotong bola sebelum jatuh ke kaki Pukki. Hingga mentahlah peluang emas buat tuan rumah itu.

Hingga 45+3 menit berjalan tak ada satu pun gol tercipta. Laga pekan ke-26 Liga Inggris Norwich City vs Liverpool pun selesai dalam hasil pertandingan babak pertama 0-0.

Babak Kedua

Pada babak kedua situasi tak banyak berubah. Liverpool masih menguasai jalannya pertandingan sepenuhnya. Namun selalui menemui kebuntuan saat mencoba memasuki kotak penalti Norwich City.

Melihat situasi di atas lapangan, Jurgen Klopp pun mencoba melakukan perubahan dengan memasukkan Sadio Mane dan Fabinho menggantikan Wijnaldum dan Chamberlain pada menit ke-60.

Masuknya Mane dan Fabinho terlihat jelas membuat serangan Liverpool semakin mengancam. Buktinya pada menit ke-66 dua peluang beruntun mereka dapatkan. Lewat tendangan Salah dan bola muntah yang coba disambut Naby Keita. Namun kesigapan Krul di bawah mistar membuat dua peluang itu berujung gagal.

Norwich City sendiri bukan tanpa peluang. Pada menit ke-74 tendangan spekulasi Tetty hampir berbuah hasil, andai bola tak menerpa tiang kiri gawang Liverpool.

Kesabaran Liverpool menggempur gawang Norwich City akhirnya berbuah hasil. Pemain yang baru dimasukkan, Sadio Mane, muncul sebagai pahlawan. Setelah menyambut umpan lambung Henderson dari belakang, kontrol bola Mane membuatnya dengan mudah bisa melepaskan tendangan ke sudut kanan gawang Tim Krul. Norwich City 0-1 Liverpool.

Menit ke-86, Firmino berpeluang menggandakan keunggulan. Namun mendapatkan bola di muka gawang yang kosong, tendangan Firmino justru melambung jauh dari gawang Norwich CIty.

Teemu Pukki pun sempat mendapatkan peluang tiga menit setelahnya. Tetapi tembakannya masih bisa didekap oleh penjaga gawnag Liverpool,  Alisson Becker. 

Tak ada lagi gol tercipta. Laga pekan ke-26 liga Inggris 2019/20 Norwich City vs Liverpool pun usai dalam hasil pertandingan 0-1.

Susunan Pemain

Norwich City (4-2-3-1): Tim Krul; Max Aarons, Christoph Zimmermann, Grant Hanley (c), Sam Byram; Alexander Tettey, Kenny McLean; Lukas Rupp, Ondrej Duda, Todd Cantwell; Teemu Pukki.

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Naby Keita, Jordan Henderson, Georginio Wijnaldum; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Alex Oxlade-Chamberlain.