Liga Inggris

James Milner dan Peran Pentingnya untuk Liverpool yang Sering Tak Disadari

Minggu, 8 Maret 2020 19:27 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Meski kerap tak disadari, James Milner selalu konsisten memberikan kontribusi penting untuk klub Liga Inggris, Liverpool.

James Milner kembali menunjukan peran pentingnya untuk Liverpool di laga melawan Watford pada pekan ke-29 Liga Inggris, Sabtu (07/03/20).

Dipercaya turun sejak menit awal sebagai bek kiri, peran James Milner paling terlihat malam itu ketika sapuannya tepat di muka gawang yang sudah ditinggal Adrian, berhasil menghindarkan Liverpool dari kebobolan.

Namun jika dilihat secara luas, aksi heroik James Milner tersebut sebenarnya hanya sebagian kecil dari peran pentingnya untuk Liverpool. Sejak didatangkan pertama kali dari Manchester City di awal musim 2015/16.

Peran Penting James Milner

Datang di usia yang sudah tak muda lagi dan di saat mulai tersisih sebagai pilihan utama di Manchester City, James Milner pada awalnya diragukan bisa memberikan kontribusi banyak di Liverpool.

Namun tak butuh waktu lama buat James Milner menjawab keraguan tersebut. Di musim perdananya bersama Liverpool, Milner langsung tampil luar biasa. Bahkan ketika dirinya ditempatkan sebagai bek kiri, tempat yang bukan merupakan posisi aslinya sebagai pemain.

Musim itu, kontribusi luar biasa Milner langsung terlihat dengan sumbangsih lima gol dan 11 assistnya di 28 kali kesempatan bermain di Liga Inggris.

Musim-musim setelahnya, meski tak selalu menjadi pilihan utama, Milner masih terus konsisten menunjukkan penampilan terbaiknya. Dalam wujud gelontoran assist hingga gol yang tak sedikit.

Dengan kemampuannya bermain di berbagai posisi, kehadiran Milner menjadi sangat penting untuk menjadi pelapis, jika ada pemain yang tak bisa dimainkan karena cedera ataupun larangan bertanding.

Satu yang menjadi spesial dari James Milner. Meski tak selalu menjadi pilihan utama dan bermain bukan di posisi aslinya, dirinya selalu memberikan penampilan penuh semangat untuk Liverpool di  atas lapangan. Hal itu seperti yang pernah diutarakan kompatriotnya Alex Oxlade-Chamberlain pada bulan Maret 2018.

"Milner adalah pemain yang jujur dan terus bekerja keras. Ia memberikan jalan untuk pemain-pemain di sekitarnya, dan memperlihatkan sesuatu yang positif," ungkap Chamberlain lewat situs resmi Liverpool.

"Milner adalah pekerja keras dan mesin tim. Sayangnya, banyak yang tak menyadari kemampuan tekniknya dan hal yang dia lakukan di lapangan," tambah gelandang Liverpool itu.

Jiwa Kepemimpinan

Selain apa yang ditunjukannya di atas lapangan, yang menjadikan James Milner semakin spesial buat Liverpool. Dirinya juga mampu memberikan kontribusi luar biasa bahkan ketika dirinya tidak dimainkan di atas lapangan.

Baru-baru ini misalnya, di saat para pemain tim utama lainnya memanfaatkan jatah libur yang diberikan klub. James Milner justru hadir memberikan dukungan langsung ke pemain-pemain muda Liverpool yang bertanding di Piala FA melawan Shrewsbury (05/02/20).

Dalam pertandingan itu, Milner yang hadir di kursi penonton, bahkan masuk ke ruang ganti saat turun minum. Memberikan motivasi kepada pemain-pemain muda, yang akhirnya bisa membawa Liverpool menang 1-0 kala itu.

Peran lewat kata-kata motivasi itu juga yang kerap kali diberikan Milner di tim utama Liverpool. Bahkan pemain tengah klub berjuluk The Reds lainnya, Georginio Wijnaldum, tak ragu untuk menyebut Milner tak ubahnya seperti pelatih dalam bentuk pemain di Liverpool.

"Bukan hanya kualitas yang dirinya tunjukkan pada musim ini, tapi juga bagaimana dirinya memperlakukan orang-orang, caranya mencoba membantu tim. Bahkan ketika tidak berlatih ataupun bermain."

"Dia selalu mencoba membantu tim tetap tajam dan yakin bahwa semuanya itu bisa terjadi. Dia adalah pelatih dalam bentuk seorang pemain!" tutur Wijnaldum pada akhir Januari 2019 melalui Premier League Productions.

Dengan kontribusi luar biasa James Milner hingga saat ini, tak mengherankan jika kemudian Liverpool kembali memperpanjang kontraknya akhir Desember lalu, hingga Juni 2022. 

Karena dengan motivasi tinggi meraih berbagai gelar, Liverpool tentu sangat membutuhkan sosok seperti James Milner. Peran yang tak bisa dilakukan banyak pemain lainnya di Liga Inggris saat ini.