Liga Indonesia

Sempat Grogi, Pelatih Tira-Persikabo Bongkar Kunci Rahasia Gebuk Persita

Senin, 16 Maret 2020 12:15 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
© Zainal Hasan/INDOSPORT
Pelatih Tira-Persikabo, Igor Kriushenko, memimpin tim memetik kemenangan meyakinkan 3-1 atas tamunya, Persita Tangerang. Copyright: © Zainal Hasan/INDOSPORT
Pelatih Tira-Persikabo, Igor Kriushenko, memimpin tim memetik kemenangan meyakinkan 3-1 atas tamunya, Persita Tangerang.

INDOSPORT.COM - Tira-Persikabo sukses meraih tiga poin pada pekan ketiga Liga 1 2020. Klub yang bermarkas di Stadion Pakansari itu memetik kemenangan meyakinkan 3-1 atas tamunya, Persita Tangerang, Minggu (15/3/20).

Pelatih Tira-Persikabo, Igor Kriushenko, mengakui bahwa hasil positif tersebut tidak bisa lepas dari persiapan matang yang telah dilakukan. Ia meminta anak asuhnya mematikan pergerakan beberapa pemain andalan Persita.

"Untuk laga ini, kami sudah mempersiapkan dengan matang, mempelajari gaya bermain Persita yang mengandalkan serangan balik. Setelah kami pelajari, akhirnya kami bisa mengatasi permainan mereka," ujar Igor Kriushenko di Stadion Pakansari, Kab. Bogor.

Menurut Kriushenko, Tira-Persikabo awalnya sedikit grogi. Namun, setelah gol cepat yang diciptakan Alex dos Santos pada menit ke-6, permainan anak asuhnya mulai stabil.

Perubahan taktik pada babak kedua turut mempengaruhi gaya bermain Persikabo. Mereka kemudian sukses menambah dua gol lewat aksi Ciro Alves (55') dan Silvio Escobar (83').

"Pemain sempat gugup, tapi toh mereka sudah mendapatkan hasil yang diinginkan. Ada sedikit arahan untuk pemain memasuki babak kedua dan anak-anak bisa menerapkannya. Jadi, selamat untuk kemenangan pertama kepada suporter, pemain, dll," tutur pelatih asal Belarusia itu.

Kemenangan 3-1 atas Persita Tangerang membuat Tira-Persikabo mengoleksi empat poin dari tiga laga. Sebelumnya, mereka keok 0-2 dari Arema FC dan imbang 0-0 kontra PSS Sleman sehingga kini menduduki peringkat ke-10 klasemen sementara Liga 1 2020.