Liga Indonesia

Kalteng Putra Masih Pantau Pemain Selama Libur Kompetisi Liga 2

Rabu, 1 April 2020 18:45 WIB
Penulis: Martini | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Manajemen Kalteng Putra akhirnya memulangkan seluruh pemain ke kediaman masing-masing seiring dengan liburnya kompetisi Liga 2 2020.

Namun, para pemain rupanya masih berada dalam pantauan pelatih Eko Tamamie selama tak ada pemusatan latihan di Palangka Raya.

Kompetisi Liga 2 2020 memang turut mengalami force majeure atau dihentikan sementara, karena pandemi virus corona atau Covid-19 yang tak kunjung membaik.

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo sendiri telah menghimbau masyarakat untuk melakukan social distancing dan menjauhi keramaian untuk sementara waktu.

Demikian pula dengan skuat Kalteng Putra, yang sudah dipulangkan ke rumah masing-masing pada Senin (30/03/20) lalu. Maldini Pali dkk diminta untuk tidak keluar rumah jika tidak memiliki kepentingan, dan tetap menjaga kebersihan agar terhindar dari infeksi virus corona.

"Kita minta mereka untuk tidak berada di tempat umum, menghindari kerumunan, tinggal di rumah, serta cuci tangan dan membiasakan pola hidup sehat. Ya, untuk meminimalisir penyebaran virus corona itu," jelas Eko Tamamie seperti dilansir dari laman Kalteng Pos, Rabu (01/04/20).

Meski tidak bertatap muka, namun pelatih asal Kalimantan Selatan itu mengaku akan terus memantau program latihan anak asuhnya melalui video yang dikirim oleh masing-masing pemain. Kebijakan ini akan terus dilangsungkan sembari menunggu arahan PSSI soal kelanjutan Liga 2 di tengah wabah virus corona.

"Kita sudah menginstruksikan agar tetap menjalankan program latihan jarak jauh, dan setiap pemain wajib mengirimkan prosesnya melalui video sebagai bahan pemantauan pelatih."

"Kita akan pantau terus kondisi mereka, sampai pada saatnya nanti ada keputusan lebih lanjut, baik oleh PSSI maupun manajemen tim," pungkasnya.

Kalteng Putra sendiri merupakan salah satu tim yang cukup diperhitungkan di kompetisi Liga 2 2020. Namun di laga pekan pertama, Laskar Isen Mulang sempat takluk dari tim tuan rumah grup Timur, Persiba Balikpapan dengan skor tipis 2-3. Setelahnya, liga langsung dihentikan karena pandemi virus corona.