Liga Champions

Cristiano Ronaldo Ternyata Punya Rekor yang Bikin Malu Juventus

Senin, 13 April 2020 17:41 WIB
Penulis: Yosef Bayu Anangga | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Reuters
Meski kini jadi andalan Maurizio Sarri, Cristiano Ronaldo ternyata punya rekor yang bikin malu Juventus. Copyright: © Reuters
Meski kini jadi andalan Maurizio Sarri, Cristiano Ronaldo ternyata punya rekor yang bikin malu Juventus.

INDOSPORT.COM – Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, merupakan salah satu megabintang sekaligus pemain terbaik di generasi ini yang telah mencatatkan sejumlah prestasi dan rekor.

Namun meski telah meraih semua itu, Ronaldo ternyata masih belum puas. Hal itu pulalah yang mendorong dirinya meninggalkan Real Madrid yang telah memberinya banyak gelar dan bergabung dengan Juventus.

“Saya berbeda dari para pemain lain yang berpikir karier mereka sudah berakhir ketika mereka mencapai usia saya, tapi saya ingin menunjukkan kepada yang lain bahwa saya berbeda,

"Rasanya sangat emosional bagi saya berada di klub ini karena saya tidak lagi berusia 23 melainkan 33. Ini memberi saya momentum yang sangat besar bagi masa depan saya," demikian kata Cristiano Ronaldo, seperti diwartakan laman Express.

Bersama Juventus, Ronaldo langsung menunjukkan kelasnya dengan membawa klub asal Turin itu meraih gelar juara Serie A Liga Italia musim 2018-2019.

Kini ketika usianya memasuki 35 tahun, ia masih menjadi andalan Maurizio Sarri. Dari 32 penampilannya untuk Si Nyonya Tua musim ini, Ronaldo telah mencetak 25 gol. Ia juga sukses membawa Juventus ke puncak klasemen sementara sebelum liga dihentikan sementara akibat corona.

Namun, meski kini menjadi andalan Juventus, ada satu rekor Ronaldo yang memiliki keterkaitan langsung dengan klubnya itu, yang cukup memalukan bagi Si Nyonya Tua .

Ronaldo diketahui menjadi pemain pertama yang mencetak 10 gol ke gawang satu klub yang sama di Liga Champions dan klub tersebut adalah Juventus.  

Rekor tersebut berawal pada duel Real Madrid vs Juventus di babak grup Liga Champions 2013-2014. Pada pertemuan di Santiago Bernabeu, Ronaldo mencetak dua gol yang membawa Real Madrid menundukkan Juventus 2-1.

Catatan itu pun kemudian terus bertambah hingga gol terakhir Ronaldo ke gawang Juventus yang dicetaknya pada leg kedua perempatfinal Liga Champions 2017-2018.

Juventus yang ketika itu sudah unggul 3-0 dan melangkahkan satu kaki ke semifinal pun akhirnya tersingkir setelah Ronaldo mencetak gol melalui penalti yang mengubah agregat menjadi 4-3 untuk keunggulan Real Madrid.

Uniknya, hanya 3 bulan kemudian Ronaldo bergabung ke Juventus setelah ia menghancurkan hati mereka dalam laga perempatfinal Liga Champions tersebut.

Berikut cuplikan 10 gol Ronaldo ke gawang Juventus di Liga Champions yang diunggah UEFA di akun YouTube resmi mereka. Klik di sini.