Liga Indonesia

Bantu Perangi Corona, Eks Kiper Persipura Lelang Jersey AFC Cup 2010

Selasa, 12 Mei 2020 16:11 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Eks kiper Persipura Jayapura, Ferdiansyah ikut tergerak untuk membantu tim medis dalam memerangi virus corona. Ia melelang jersey miliknya yang diposting di akun Instagram, Selasa (12/5/20).

Jersey tersebut ia kenakan saat memperkuat Persipura Jayapura di turnamen Piala Champions Asia 2010 silam. Hasil dari lelang jersey tersebut nantinya akan disumbangkan untuk membantu tim medis dalam memerangi virus corona. 

"Jersey yang saya lelang ini pernah saya pakai waktu membela Persipura di champion asia. Ini saya lakukan untuk membantu tenaga medis dalam melawan virus covid-19 bersama teman-teman di Malang raya," ujar Ferdi saat dihubungi awak redaksi INDOSPORT, Selasa (12/5/20).

Meskipun jersey tersebut menyimpan banyak kenangan indah saat memperkuat Persipura, namun Ferdi merasa hanya itu cara yang dapat ia lakukan untuk membantu tim medis menangani virus corona.

© Instagram Ferdiansyah
Bantu Perangi Corona, Eks Kiper Persipura Lelang Jersey AFC Cup 2010 Copyright: Instagram FerdiansyahBantu Perangi Corona, Eks Kiper Persipura Lelang Jersey AFC Cup 2010

"Tidak masalah, soalnya hanya dengan cara ini saya bersama teman-teman bisa membantu tenaga medis. Karena mereka lah yang bisa kita andalkan di garda terdepan dalam melawan covid-19," ungkapnya.

Jersey yang dilelang Ferdi ini dibuka mulai dari harga yang terbilang murah, yakni di harga Rp200 ribu dengan kelipatan Rp10 ribu. Lelang ini akan dibuka hingga Kamis (14/5/20) nanti.