Liga Inggris

Meski Pandemi, Persiapan Piala Dunia 2022 Tak Mengalami Gangguan

Jumat, 15 Mei 2020 19:25 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Pandemi virus Corona (Covid-19) tak membuat persiapan Qatar sebagai penyelenggara Piala Dunia 2022 terhambat.

Dilansir dari Marca, pandemi Corona bahkan tak membuat pembangunan dua stadion yang nantinya akan menjadi tempat penyelenggaraan, Al-Thumama dan Lusail mengalami penundaan.

Hal ini tak lepas dari usaha dan kerja keras Komite Piala Dunia Qatar yang menyatakan jika mereka bakal mengupayakan apa saja untuk bisa membuat persiapan penyelenggaraan Piala Dunia 2022 mendatang tak mengalami kendala akibat pandemi.

Selain Al-Thumama dan Lusail, diketahui juga jika 7 stadion lain yang sedang menjalani pembangunan tidak mengalami kendala karena pandemi.

Khusus untuk Lusail, tampaknya Qatar akan memberikan hak istimewa mengingat stadion tersebut akan menjadi stadion terbesar di Piala Dunia 2022 dengan kapasitas 80 ribu penonton. Lusail juga rencananya bakal menjadi stadion pembuka sekaligus penutup Piala Dunia 2022.

Meskipun pandemi Corona berdampak pada semua sektor yang berada di Qatar, namun upaya Komite Piala Dunia Qatar membuat proses pembangunan stadion-stadion tersebut sama sekali tak berhenti dan tetap berlanjut seperti biasanya.

Selambat-lambatnya akhir tahun 2021 nanti, seluruh tempat penyelenggaraan Piala Dunia 2022 dipastikan oleh Komite Piala Dunia Qatar akan selesai dan bisa digunakan tepat waktu.