Liga Italia

2 Alasan Inter Milan Bakal Sukses Jegal Atletico Demi Cavani

Kamis, 21 Mei 2020 09:59 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Aurelien Meunier - PSG/PSG via Getty Images
Raksasa Serie A Liga Italia, Inter Milan, memiliki dua alasan kuat bakal sukses menjegal Atletico Madrid dalam perebutan Edinson Cavani dari PSG. Copyright: © Aurelien Meunier - PSG/PSG via Getty Images
Raksasa Serie A Liga Italia, Inter Milan, memiliki dua alasan kuat bakal sukses menjegal Atletico Madrid dalam perebutan Edinson Cavani dari PSG.

INDOSPORT.COM - Raksasa sepak bola Serie A Liga Italia, Inter Milan, memiliki dua alasan kuat bakal sukses menjegal Atletico Madrid dalam perebutan striker Paris Saint-Germain, Edinson Cavani.

Inter Milan dikabarkan mulai menjajaki kemungkinan untuk merekrut pemain Paris Saint-Germain, Edinson Cavani. Hal itu dikarenakan incaran mereka, Dries Mertens, siap memperpanjang kontrak di Napoli.

Bahkan, striker Chelsea Olivier Giroud, yang juga jadi sasaran Inter, kabarnya bakal memperpanjang kontraknya di Stamford Bridge. Dengan dua target yang berpotensi tak bakal meninggalkan klub mereka, maka Inter harus mencari alternatif lain.

Untuk memperjuangkan Cavani, Inter atau Nerazzurri ternyata masih mendapat saingan dari Atletico Madrid. Atletico atau Los Rojiblancos memang pernah santer dikabarkan mengincar sang pemain beberapa bulan yang lalu.

Namun, melansir dari laman portal berita olahraga Football Italia, Nerazzurri punya dua alasan kuat bisa memenangkan persaingan melawan raksasa Spanyol itu. Pertama, Cavani pernah berlaga di Serie A Liga Italia, yaitu saat bermain bersama Palermo dan Napoli.

Sehingga, ia sudah paham atmosfer sepak bola di Italia dan tidak akan kesulitan untuk gabung Inter Milan. Di sisi lain, ia belum pernah bermain di LaLiga Spanyol. Tentu, hal ini akan menyulitkan Cavani beradaptasi dengan klub Atletico.

Kedua, Inter diyakini lebih berpeluang untuk berlaga di Liga Champions ketimbang Atletico. Tentu, ini juga menjadi poin plus sendiri bagi Nerazzurri. Sebagai pemain sepak bola, tentu Cavani ingin bermain di Liga Champions.

Itulah dua alasan kuat yang membuat raksasa Serie A Liga Italia, Inter Milan, lebih berpotensi merekrut sang pemain di bursa transfer musim panas 2020. Namun pada akhirnya, hanya klub yang lebih mampu melayangkan penawaran lebih menarik yang bakal memenangkan persaingan tersebut.