Liga Italia

Tersingkir dari Coppa Italia, Bukti Donnarumma Terlalu Hebat untuk AC Milan

Sabtu, 13 Juni 2020 14:06 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Claudio Villa/Getty Images
Gianluigi Donnarumma melakukan selebrasi pada laga Serie A Italia melawan Sampdoria di Stadio San Siro (18/02/18). Copyright: © Claudio Villa/Getty Images
Gianluigi Donnarumma melakukan selebrasi pada laga Serie A Italia melawan Sampdoria di Stadio San Siro (18/02/18).
Saatnya Donnarumma Meninggalkan AC Milan?

Donnarumma seakan bekerja sendirian di skuat AC Milan semalam. Berulang kali ia harus jatuh bangun menyelamatkan gawang.

Ketika Donnarumma sudah maksimal, para pemain AC Milan yang bertugas menjebol gawang lawan malah loyo. Terlepas dari dampak kartu merah Ante Rebic, AC Milan memang benar-benar kesulitan mengembangkan permainan dan menembus kotak penalti Juventus.

Sepanjang laga AC Milan hanya mampu menghadirkan enam tembakan. Mirisnya lagi, tak satu pun sepakan para pemain AC Milan yang tepat sasaran ke arah gawang Juventus, empat melenceng, dan dua dimentahkan bek lawan.

Melihat situasi tersebut, mungkin benar adanya jika kita sampai menyebutkan Donnarumma terlalu hebat untuk AC Milan. Potensi hebat Donnarumma akan sungguh sayang apabila terus dihabiskan bersama AC Milan, yang sampai sekarang belum jua bisa menemukan jati diri aslinya sebagai klub besar Italia.

Toh, Donnarumma beberapa tahun terakhir banyak diincar oleh klub-klub top Eropa lainnya yang lebih matang secara prestasi, ada Paris Saint-Germain (PSG), Chelsea, dan Real Madrid. Semua keputusan tinggal di tangan Donnarumma saja, tetap bertahan atau meninggalkan AC Milan musim depan?