Liga Spanyol

Lawan Tim Gurem LaLiga Spanyol, Zidane Punya Rekor Apik di Real Madrid

Sabtu, 27 Juni 2020 20:55 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Indra Citra Sena
© Gonzalo Arroyo Moreno/Getty Images
Kepala pelatih klub LaLiga Spanyol Real Madrid, Zinedine Zidane, berkesempatan memperpanjang rekor apik jika menang atas tim gurem, Espanyol. Copyright: © Gonzalo Arroyo Moreno/Getty Images
Kepala pelatih klub LaLiga Spanyol Real Madrid, Zinedine Zidane, berkesempatan memperpanjang rekor apik jika menang atas tim gurem, Espanyol.

INDOSPORT.COM - Real Madrid dijadwalkan melakoni pertandingan LaLiga Spanyol kontra tim gurem, Espanyol pada Senin (29/6/20). Tak ada yang tahu, inilah kesempatan pelatih Zinedine Zidane memperpanjang rekor apiknya.

Espanyol saat ini dinakhodai oleh mantan bintang Barcelona, Aberaldo Fernandez. Saat masih aktif bermain di lapangan, ia rupanya sempat beberapa kali bertemu Zidane yang dulu masih jadi gelandang andalan Real Madrid.

Ketika Aberaldo bermain bersama Alaves, ia terkesan tak pernah menangi duel lawan Zidane di kompetisi kasta atas Negeri Matador. Dalam laga tandang Real Madrid menang 5-2, sementara di kandang El Glorioso juga tak berdaya dipecundagi dengan skor 5-1.

Pasca sama-sama berstatus sebagai pelatih, Aberaldo pun seolah "dikutuk" agar selalu berada di bawah kendali Zidane yang saat ini jadi pelatih Real Madrid. Tiap kali klub mereka bertemu, Los Blancos tercatat menang dua kali lawan Sporting Gijon (5-1 dan 2-1) dan sekali kontra Alaves (4-0).

Melansir Marca, Zidane punya rekor 10 kali tak terkalahkan ketika bertemu Aberaldo dengan rincian delapan kali menang dan dua kali seri. Kini, pelatih asal Prancis itu berkesempatan menambah rekor jika El Real mampu mengandaskan Espanyol di Cornella-El Prat.

Walaupun berstatus sebagai juru kunci, Espanyol toh bisa menjadi penghadang utama Real Madrid yang saat ini memuncaki klasemen LaLiga Spanyol. Percaya atau tidak, mereka pernah mencatat hasil imbang 2-2 pada laga kandang Januari lalu.

Terlepas dari embel-embel tim gurem Espanyol, Zidane tak hanya berkesempatan menambah catatan mentereng selalu sukses pecundangi Aberado, melainkan juga rekor sebagai pelatih Real Madrid paling produktif. Dia menempati posisi ketiga dengan total 203 laga, di bawah Vicente del Bosque dan Miguel Munoz.