Liga Inggris

Frank Lampard Ikut Selebrasi Gelar Juara Liga Inggris Liverpool, Ada Apa?

Kamis, 23 Juli 2020 08:27 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Robin Jones/Getty Images
Pelatih klub Liga Inggris, Chelsea, Frank Lampard, ikut serta perayaan selebrasi juara Liverpool. Copyright: © Robin Jones/Getty Images
Pelatih klub Liga Inggris, Chelsea, Frank Lampard, ikut serta perayaan selebrasi juara Liverpool.

INDOSPORT.COM - Liverpool sukses hancurkan Chelsea dan pada akhirnya bisa merasakan euforia juara Liga Inggris 2019-2020, Kamis (23/07/20). Sedang dalam kegembiraan, Frank Lampard selaku pelatih tim lawan mereka datang tiba-tiba. Ada apa?

Berlangsung di Anfield alias kandang sendiri, The Reds mampu tampil apik dengan menghujani tim tamu lewat lima gol. Kemenangan 5-3 ini dipelopori oleh Naby Keita (23'), Trent Alexander-Arnold (38'), Georginio Wijnaldum (43'), Roberto Firmino (55'), dan Alex Oxlade-Chamberlain (84').

Tensi memanas kala Chelsea yang menjadi bulan-bulanan mereka merasa ada hak istimewa bagi Liverpool untuk menangi pertandingan pekan ke-37 Liga Inggris kali ini. Semua berawal kala Sadio Mane mendapat pelanggaran yang menjadi cikal bakal gol Alexander-Arnold.

Juru taktik The Blues, Frank Lampard, merasa tak ada pelanggaran dan sempat berselisih paham dengan Jurgen Klopp selaku pelatih Liverpool. Konfrontasi ini tak bertahan lama setelah wasit tetap kekeh bahwa tim tamu memang pantas mendapat hukuman.

Chelsea sendiri pada akhirnya bisa membalas kedudukan lewat Olivier Giroud (48'), Tammy Abraham (61'), dan Christian Pulisic (73') yang membuat mereka tidak terlalu malu pulang dengan tangan hampa. Tapi tetap saja mereka tak bisa menghentikan laju Liverpool yang tak berselang lama rayakan juara.

Alih-alih membawa masalah personal kekalahan timnya, Frank Lampard mampu tunjukkan aksi berkelas ketika The Reds berhasil mengangkat trofi setelah 30 tahun lamanya. Melansir laman Mirror, aksi legenda Chelsea terlihat kala Sadio Mane tengah live di akun Instagram pribadinya.

Saat pertandingan berakhir dan pemain dari kedua belah tim masuk ruang ganti, Lampard terekam kamera memberikan ucapan selamat untuk Sadio Mane dan Liverpool. Maklum, setelah jatuh bangun perjuangan selama ini mereka pada akhirnya berhasil wujudkan impian untuk pertama kalinya.

Perayaan juara Liga Inggris tersebut tak hanya istimewa karena hadirnya Frank Lampard, pasalnya Liverpool bahkan sudah membuat desain baju khusus pada acara serah terima trofi di Anfield. Semua pemain dan pegawai diwajibkan mengenakan jersey bertuliskan 'Pemenang' karena ini merupakan hal bersejarah.