Liga Italia

Pecahkan Rekor Transfer Demi Pemain 21 Tahun, Napoli Banjir Pujian

Selasa, 11 Agustus 2020 16:42 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Meski memecehkan rekor transfer termahal klub demi pemain berusia 21 tahun, kubu Napoli justru mendapat banjir pujian.

Melansir wawancara dari Radio Punto Nuovo, agen sepak bola terkemuka Italia, Andrea D'Amico, mengatakan bahwa keputusan Napoli membeli Victor Oshimen dengan mahar hingga 70 juta euro merupakan hal tepat.

Menurutnya, pembelian Victor Oshimen yang masih berusia 21 tahun adalah sebuah investasi jangka panjang dan tentu bakal memberikan keuntungan bagi Napoli di masa depan.

“Osimhen? Mereka tidak melakukan pembelian sia-sia. Mereka ingin kembali ke Liga Champions, melakukan investasi dan (Osimhen) bisa menjadi aset bagi klub,” ucap Andrea D'Amico.

“De Laurentiis (presiden Napoli) tahu bahwa untuk membuat tim lebih berkembang harus melakukan investasi dan berharap bahwa bursa transfer mendatang bakal membuahkan hasil,” tambahnya.

Sebagai informasi, Napoli melakukan aksi berani dengan membeli Victor Oshimen dari LOSC Lille dengan mahar sebesar 70 juta euro. Angka yang juga memecahkan rekor pembelian termahal sepanjang sejarah Napoli.

Pembelian Victor Osimhen berhasil mengalahkan Gonzalo Higuaín pada tahun 2013 lalu yang cuma seharga 39 juta euro.

Victor Osimhen sendiri merupakan salah satu pemain muda yang menarik perhatian dalam beberapa musim terakhir, terutama saat ia memperkuat LOSC Lille.

Bersama tim asal Prancis tersebut pemain berusia 20 tahun tersebut berhasil tampil dalam 38 pertandingan di semua ajang, serta sukses mencetak 18 gol dan memberikan enam assists.

Tidak Cuma di level klub, performa Victor Osimhen juga sangat memukau bersama Timnas Nigeria. Dirinya bahkan membantu The Young Super Eagles menjuarai Piala Dunia U-17 tahun 2015 lalu.

Serta mendapat penghargaan individu berupa FIFA U-17 World Cup Golden Boot, serta FIFA U-17 World Cup Silver Ball.