Liga Spanyol

Rencana Transfer Real Madrid: Depak Gareth Bale, Gaet Romelu Lukaku

Jumat, 21 Agustus 2020 14:07 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Quality Sport Images/Getty Images
Klub raksasa LaLiga Spanyol, Real Madrid, memiliki rencana jitu dalam bursa transfer musim panas ini salah satunya mendepak Gareth Bale. Copyright: © Quality Sport Images/Getty Images
Klub raksasa LaLiga Spanyol, Real Madrid, memiliki rencana jitu dalam bursa transfer musim panas ini salah satunya mendepak Gareth Bale.

INDOSPORT.COM - Klub raksasa LaLiga Spanyol, Real Madrid, memiliki rencana jitu dalam bursa transfer musim panas ini salah satunya mendepak Gareth Bale.

Performa buruk Gareth Bale bersama Real Madrid membuat pelatih Zinedine Zidane jarang memainkannya di atas lapangan. Real Madrid sepertinya tidak ingin merugi karena harus menggaji Bale sebesar 17 juta euro per musim (Rp 268 miliar).

Apalagi kontrak pemain asal Wales itu masih berakhir dua tahun lagi yang membuat Madrid harus merogok kocek sangat banyak. Salah satu klub yang paling berminat membeli Bale adalah Tottenham Hotspur.

Jose Mourinho sudah cukup lama tertarik dengan pemain berusia 31 tahun tersebut. Pelatih asal Portugal itu sempat menginginkan Bale ketika dirinya baru melatih Manchester United pada 2017 lalu.

Namun keinginan Jose Mourinho belum tentu dikabulkan oleh petinggi Tottenham karena Los Blancos menginginkan harga tinggi untuk Gareth Bale.

Tak hanya ingin mendepak pemain, Zinedine Zidane juga berencana mendatangkan amunisi baru untuk menyongsong musim 2020/2021.

Menurut laporan dari sportskeeda, Zidane sangat berminat mendatangkan target man seperti Romelu Lukaku. Bomber Inter Milan itu asuk radar setelah Luka Jovic gagal gemilang di Santiago Bernabeu.

Romelu Lukaku memang tampil mengerikan bersama Nerazzurri musim ini dengan mengoleksi 33 gol dalam 50 pertandingan di semua kompetisi.

Untuk mendapatkan pemain asal Belgia itu, Real Madrid harus merogoh kocek sebesar 68 jura euro atau setara 1,1 triliun rupiah.