Liga Indonesia

Alumni Klub Kasta 1 Belanda Perkuat Sinyal Isi Sektor Tengah Arema FC

Jumat, 2 Oktober 2020 11:03 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Arum Kusuma Dewi
© MO Arema FC
Pemain Arema FC latihan dalam TC di pantai Nganteb. Copyright: © MO Arema FC
Pemain Arema FC latihan dalam TC di pantai Nganteb.

INDOSPORT.COM - Salah satu alumni klub kontestan kompetisi kasta 1 Belanda semakin memperkuat sinyal untuk mengisi sektor tengah Arema FC dalam lanjutan Liga 1 pada November mendatang.

Dia adalah Bruno Smith Nogueira Camargo, playmaker yang tengah gencar disebut sebagai pemain asing baru tim Singo Edan. Bruno merupakan playmaker kebangsaan Brasil yang masih berusia 28 tahun.

"Kalau tidak ada kendala, dia akan berangkat (dari Brasil) tanggal 1 Oktober dan sampai di Malang pada (Jumat) 2 Oktober," bilang General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.

Bruno Smith pun diprediksi menjadi gerbong Brasil kedua yang ada di skuat Arema FC, selepas perekrutan Caio Ruan Lino De Freitas. Sedangkan satu pemain Brasil lain yang akan didatangkan Arema FC berposisi sebagai kiper.

"Ya keduanya memang berasal dari Brasil. Posisinya di lini tengah dan juga kiper. Yang pasti, ini sesuai hasil diskusi bersama tim pelatih," tukas Ruddy.

Sejauh ini, pihak klub memang belum menyatakan secara resmi perihal kaitan dengan Bruno Smith. Namun informasi pada Transfermarkt menyebutkan, bahwa Bruno Smith sudah dinyatakan join bersama Arema FC dari klub Serie C Brasil, Imperatriz-MA.

Mengacu pada rekam jejaknya, Bruno Smith merupakan jebolan sejumlah klub top di Brasil, seperti Fluminense U-20, FC Internacional U-20 dan Palmeiras U-20. Dia bahkan memulai karier usia muda bersama FC Twente U-21 di Liga Belanda pada 2010 silam.