Bola Internasional

Shin Tae-yong Dituntut untuk Kembali Mainkan Jack Brown

Sabtu, 10 Oktober 2020 00:25 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor:
© PSSI
Pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, dituntut untuk kembali memberikan kesempatan kepada Jack Brown. Copyright: © PSSI
Pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, dituntut untuk kembali memberikan kesempatan kepada Jack Brown.

INDOSPORT.COM - Pemain klub Inggris, Lincoln City FC yaitu Jack Brown, kembali tak dimasukan oleh Shin Tae-yong di daftar susunan pemain timnas Indonesia U-19.

Banyak netizen yang menanyakan mengapa Shin Tae-yong tidak memasukan Jack Brown saat uji coba kedelapan timnas Indonesia U-19 kontra NK Dugopolje di Kroasia.

Hal tersebut menjadi yang kedua kalinya secara beruntun nama Jack Brown tidak ada di daftar starting XI dan bangku cadangan timnas Indonesia U-19 pasca sembuh dari cedera.

Ibunda Jack Brown bernama Indah Brown pun tidak bisa berbuat banyak dan terus mendukung putranya supaya bisa semangat berlatih. Hal itu terbukti dengan postingan terbarunya yang memperlihatkan foto Jack saat sedang mengikuti pemusatan latihan.

Postingan tersebut kemudian langsung ditanggapi oleh banyak netizen di kolom komentar. Mereka kebanyakan menuntut Shin Tae-yong untuk kembali memberikan kesempatan kepada Jack Brown.

"@yuniarman6: Terus terang saya ingin lihat jack main,tadi malam jack tidak ada dalam daftar saya ngak jadi nonton,"

"@jambu.klutuk_: Semoga next match di kasih menit bermain sama coach,"

"@setyocahyono3: Yakin semua pengen lihat Jack main.tapi yang di tunggu tak kunjung datang,"

"dwianggapribadi: Sedih ketika @jack9brown g diberi kesempatan sma coach sty.. pdahl daya tarik timnas u 19 kali ini si jack sma elbaggot.. banyak fans jg berharap keduanya bisa jdi pilar utama timnas u 19," tulis beberapa netizen.

Diketahui, pemain berusia 18 tahun itu terakhir kali bermain saat Garuda Nusantara melawan Bosnia-Herzegowina pada uji coba keenam di Kroasia beberapa waktu lalu.

Namun sayang timnas Indonesia U-19 kalah dengan skor tipis 0-1. Jack Brown juga ditarik keluar saat babak pertama selesai karena gagal menunjukan kualitasnya.

Saat itu, Jack Brown yang dipasang sebagai striker malah jarang mendapatkan suplai bola dari lini tengah karena dimainkan bersama dengan para pemain lapis kedua timnas Indonesia U-19.