Bola Internasional

Prediksi UEFA Nations League: Kroasia vs Prancis, Pembalasan Tuan Rumah

Selasa, 13 Oktober 2020 18:35 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor:
© Grafis:Frmn/Indosport.com
Prediksi pertandingan keempat di Grup 3 UEFA Nations League A 2020/2021 antara Kroasia vs Prancis pada Kamis (15/10/2020) pukul 01.45 dini hari WIB. Copyright: © Grafis:Frmn/Indosport.com
Prediksi pertandingan keempat di Grup 3 UEFA Nations League A 2020/2021 antara Kroasia vs Prancis pada Kamis (15/10/2020) pukul 01.45 dini hari WIB.

INDOSPORT.C0M - Berikut prediksi pertandingan keempat di Grup 3 UEFA Nations League A 2020/2021 antara tuan rumah timnas Kroasia vs Prancis.

Pertandingan UEFA Nations League antara Kroasia vs Prancis bakal tersaji di Stadion Maksimir, Zagreb pada Kamis (15/10/2020) pukul 01.45 dini hari WIB.

Bermain di kandang sendiri, timnas Kroasia mengusung misi balas dendam lantaran menelan kekalahan saat putaran pertama Grup 3 UEFA Nations League A pada bulan lalu.

Berniat membalas kekalahan saat final Piala Dunia 2018, Luka Modric dan kawan-kawan justru kembali dihajar dengan skor 4-2 saat bertandang ke markas Prancis.

Tetapi dalam putaran kedua Grup 3, tim asuhan Zlatko Dalic optimistis mampu memutus catatan buruk pertemuan dengan Prancis lantaran mereka akan bermain di kandang.

Sementara itu, pasukan Didier Deschamps mengusung misi mempertahankan rekor tidak terkalahkan di UEFA Nations League musim ini.

Di laga perdana mereka sukses megalahkan Kroasia dengan skor 4-2, kemudian menghajar Ukraina 7-1 dan terakhir ditahan imbang Portugal 0-0. Meski belum kalah, Kylian Mbappe dkk harus puas bertengger di posisi kedua klasemen Grup 3.

Mereka hanya kalah selisih gol dari Portugal yang berhasil menempati posisi pertama. Tentu kemenangan di kandang Kroasia wajib didapatkan untuk bisa menggusur Cristiano Ronaldo dkk di puncak.

Prediksi Susunan Pemain:

Kroasia: Livakovic; Jedvaj, Lovren, Vida, Barisic; Kovacic, Modric; Vlasic, Pasalic, Perisic; Petkovic

Prancis: Lloris; Pavard, Kimpembe, Varane, Digne; Sissoko, Kante, Pogba; Griezmann; Martial, Mbappe

Player to Watch

Luka Modric (Kroasia)

Meski sudah berusia 35 tahun, Luka Modric masih menjadi pemain penting di timnas Kroasia. Pengalamannya di lini tengah untuk mengatur serangan akan menjadi momok menakutkan Prancis.

Kylian Mbappe (Prancis)

Penyerang sayap berusia 21 tahun ini memiliki kecepatan yang luar biasa. Tusukannya tentu akan membuat barisan belakang Kroasia kerepotan.

5 Pertandingan Terakhir Kroasia

(11/10/2020) Kroasia 2 - 1 Swedia

(8/10/2020) Swiss 1 - 2 Kroasia

(9/9/2020) Prancis 4 - 2 Kroasia

(6/9/2020) Portugal 4 - 1 Kroasia

(20/11/2019) Kroasia 2-1 Georgia

5 Pertandingan Terakhir Prancis

(12/10/2020) Prancis 0 - 0 Portugal

(8/10/2020) Prancis 7 - 1 Ukraina

(9/9/2020) Prancis 4 - 2 Kroasia

(6/9/2020) Swedia 0 - 1 Prancis

(18/11/2019) Albania 0 - 2 Prancis

Head to Head

(8/9/2020) Prancis 4 - 2 Kroasia

(15/7/2018) Prancis 4 - 2 Kroasia

(29/3/2011) Prancis 0 - 0 Kroasia

(17/6/2004) Kroasia 2 - 2 Prancis

(28/5/2000) Kroasia 0 - 2 Prancis

Prediksi Indosport

Kroasia: 30%

Imbang: 40%

Prancis: 30%