In-depth

Beruntungnya Tottenham Punya Harry Kane, Striker Kelas Dunia Sekaligus Playmaker Papan Atas

Selasa, 27 Oktober 2020 18:00 WIB
Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Carl Recine - Pool/Getty Images
Tottenham Hotspur harus bersyukur memiliki Harry Kane di lini serang mereka yang tampak produktif di Liga Inggris 2020/21. Copyright: © Carl Recine - Pool/Getty Images
Tottenham Hotspur harus bersyukur memiliki Harry Kane di lini serang mereka yang tampak produktif di Liga Inggris 2020/21.

INDOSPORT.COM - Tottenham Hotspur harus bersyukur memiliki Harry Kane di lini serang mereka yang tampak produktif di Liga Inggris 2020/21.

Serangan Tottenham Hotspur musim ini memang mengerikan. Pasukan Jose Mourinho menjadi yang tertajam di Liga Inggris 2020/21 dengan 16 gol hingga pekan keenam.

Tak cuma itu, top skorer sementara Liga Inggris musim ini adalah pemain Spurs, yakni Son Heung-min dengan delapan gol. Artinya, setengah gol Lili Putih dari pemain asal Korea Selatan itu.

Son Heung-min memang layak mendapat sanjungan tinggi atas performanya di awal 2020/21. Akan tetapi, jika harus memuji satu sosok saja dari Tottenham, maka Harry Kane lebih layak.

Sebagai seorang penyerang tengah murni, Harry Kane berubah fungsi. Kendati masih terbilang tajam sebagai striker di mana ia telah mencetak lima gol di Liga Inggris 2020/21, pemain berusia 27 tahun ini menjelma sebagai playmaker.

Harry Kane menajamkan visi bermainnya sehingga kini senang melayani rekan-rekannya dalam hal mencetak gol. Son Heung-min yang paling merasakan dampaknya.

Hingga pekan keenam Liga Inggris musim ini, Harry Kane telah membuat delapan assist. Sebanyak tujuh assist diberikan untuk Son Heung-min! Dia merajai daftar pemberi assist terbanyak di kompetisi tersbut 2020/21.

Harry Kane telah terbukti sebagai striker kelas dunia di mana ia pernah menyabet Sepatu Emas Liga Inggris 2015/16 dan 2016/17, sekaligus Golden Boot Piala Dunia 2018.

Sekarang, saatnya dunia melihat Harry Kane, sang playmaker papan atas yang berpeluang menjadi top assist Liga Inggris di akhir 2020/21.