Liga Italia

7 Pencetak Gol Terbanyak Serie A Italia dalam Satu Musim di Abad 21

Sabtu, 26 Desember 2020 16:59 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Marco Rosi - SS Lazio/Getty Images
Ciro Immobile tak sendiri, sebagai salah satu liga terbaik di dunia, Serie A Italia memiliki banyak striker-striker top yang mencetak banyak gol di abad ke-21. Copyright: © Marco Rosi - SS Lazio/Getty Images
Ciro Immobile tak sendiri, sebagai salah satu liga terbaik di dunia, Serie A Italia memiliki banyak striker-striker top yang mencetak banyak gol di abad ke-21.

INDOSPORT.COM - Ciro Immobile tak sendiri, sebagai salah satu liga terbaik di dunia, Serie A Italia memiliki banyak striker-striker top yang mencetak banyak gol di abad ke-21. 

Bomber Lazio, Ciro Immobile, pada akhir musim lalu tampil mengejutkan dengan meraih penghargaan sepatu emas Eropa. Bersama klubnya, ia berhasil menjadi pencetak gol terbanyak di dataran benua biru dengan total 36 gol d Liga Italia. 

Catatan ini membuat dirinya unggul atas nama-nama beken seperti Robert Lewandoski, Cristiano Ronaldo, sampai Lionel Messi. Immobile seakan menjadi oase di tengah sedikitnya nama-nama bomber asal Italia yang bersinar. 

Serie A Italia tempatnya bermain termasuk ke dalam jajaran liga sepak bola terbaik di dunia. Meski tak sekompetitif Liga Inggris, di abad 21 ini banyak bercokol nama-nama striker beken yang juga mencatatkan rekor tak kalah hebat. 

Berikut ini kami rangkum tujuh pencetak gol terbanyak Serie A Italia dalam satu musim di abad ke-21. 

1. Ciro Immobile (36 gol)

Di urutan pertama, ada nama Ciro Immobile sebagai striker tersubur di Serie A pada abad 21. Ia sanggup mencetak 36 gol dari 37 laga yang ia lakoni bersama Lazio pada musim 2019-2020 lalu. 

Tak cuma jadi capocanonieri, ia juga meraih penghargaan bergengsi sepatu emas. Ia mengungguli bomber-bomber top Eropa lain seperti Robert Lewandowski (34 gol) dan Cristiano Ronaldo (31 gol). 

2. Gonzalo Higuain

Di urutan berikutnya ada nama mantan striker Napoli, Gonzalo Higuain. Bomber asal Argentina itu juga pernah meraih apa yang dicapai oleh Ciro Immobile. 

Pada musim 2015-206 lalu, Gonzalo Higuain mencatatkan 36 gol dari 35 laga Serie A Italia. Sayang, catatan luar biasa itu gagal membawa timnya meraih scudetto. 

3. Cristiano Ronaldo (31 gol)

Di peringkat ketiga diduduki oleh megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. Sebanyak 31 gol yang dicetaknya pada musim 2019-2020 lalu ternyata mampu menempatkan namanya di posisi ketiga sebagai bomber tersubur Serie A di abad 21. 

Kontribusi yang ia berikan dari 33 laga tersebut mampu membawa timnya meraih gelar juara Serie A Italia. Pada musim ini, Ronaldo juga berada di puncak top skorer sementara Serie A dengan 10 gol. 

4. Luca Toni (31 gol)

Striker legendaris Italia, Luca Toni, menjadi bomber tersubur asal Italia terakhir sebelum Ciro Immobile. Di puncak kariernya pada musim 2005-2006, ia berhasil mencetak 31 gol dari 38 laga untuk klubnya Fiorentina.   

Catatan tersebut membawanya ke penghargaan sepatu emas Eropa. Pada tahun 2006 ia juga masuk ke dalam skuad Timnas Italia yang memenangkan Piala Dunia 2006. 

5. Ciro Immobile (29 gol)

Bukan cuma sekali, bomber Lazio, Ciro Immobile juga pernah menjadi top skor dengan mencetak 29 gol dari 33 laga untuk Lazio pada musim 2017/18. Catatan itu menempatkannya di peringkat kelima pencetak gol terbanyak Serie A Italia pada abad 21.

6. Mauro icardi (29 gol)

Musim 2017/19 menjadi persaingan serius antara Mauro Icardi dan Ciro Immobile. Sebab, mantan kapten Inter Milan itu juga sama-sama mencetak 29 gol. 

Catatan itu membuat keduanya sama-sama dianugerahi sebagai pencetak gol terbanyak alias capocanonieri. Kini, nama Mauro Icardi sudah sirna di Liga Italia. Ia sudah dibuang Inter Milan dan memperkuat Paris Saint-Germain. 

7. Edin Dzeko (29 gol)

Nama bomber kenamaan Bosnia-Herzegovina, Edin Dzeko, juga tak mau ketinggalan ada di daftar ini. Pada musim 2016/17, ia sanggup mencetak 29 gol dalam 37 laga yang ia jalani untuk AS Roma. 

Meski tampil sebagai top skorer, namun ia tak berhasil membawa klubnya menjuarai gelar Liga Italia. Roma kalah saing dari Juventus yang meraih scudetto Serie A musim itu.