Liga Italia

AC Milan Juara Paruh Musim, Pioli: Juventus dan Inter Tetap Favorit

Jumat, 1 Januari 2021 12:25 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Indra Citra Sena
© Gabriele Maltinti/Getty Images
Berhasil membawa AC Milan juara paruh musim Serie A Italia 2020/21, Stefano Pioli menyatakan jika Juventus dan Inter Milan masih menjadi kandidat favorit. Copyright: © Gabriele Maltinti/Getty Images
Berhasil membawa AC Milan juara paruh musim Serie A Italia 2020/21, Stefano Pioli menyatakan jika Juventus dan Inter Milan masih menjadi kandidat favorit.

INDOSPORT.COM – Berhasil membawa AC Milan juara paruh musim Serie A Italia 2020/21, Stefano Pioli menyatakan jika Juventus dan Inter Milan masih menjadi kandidat favorit.

Pernyataan merendah tersebut keluar dari mulut Pioli meskipun dirinya secara gemilang sukses membawa AC Milan tampil superior dan mengunci status sebagai juara paruh musim Serie A Italia 2020/21.

Pioli sukses membawa AC Milan meraih 10 kemenangan dan 4 hasil imbang tanpa sekalipun terkalahkan dalam 14 laga yang telah dimainkan di Serie A Italia.

Meskipun tampil superior bahkan membuat AC Milan disebut-sebut bakal menghadirkan kejutan di Serie A Italia edisi 2020/21, Pioli secara rendah hati tetap menyatakan jika Juventus dan Inter Milan masih menjadi kandidat favorit untuk menggondol gelar scudetto musim ini.

“Tim yang memenangi 9 gelar secara beruntun sudah tentu layak untuk tetap menjadi kandidat favorit di musim berikutnya,” ujar Stefano Pioli merujuk pada Juventus ketika diwawancarai oleh harian Italia, La Stampa.

“Begitu juga dengan Inter Milan yang hanya terpaut 1 poin dari Juventus yang menjadi juara musim lalu. Lagi pula mereka telah menghabiskan dana tak sedikit untuk membangun skuat yang ada saat ini.”

Selain kedua raksasa Serie A Italia tersebut, Pioli juga menyatakan jika ada 3 klub lain yang berpotensi menghadirkan kejutan sekaligus menjadi kuda hitam menakutkan di musim 2020/21 ini.

“Saya rasa Napoli dan AS Roma tampil cukup baik. Begitu juga dengan Atalanta yang secara gemilang mampu mengandaskan perlawanan Liverpool di ajang Liga Champions.”

Stefano Pioli sendiri sempat menjadi pelatih Inter Milan pada November 2016 sampai dengan Mei 2017. Ia tercatat berhasil memenangkan 14 pertandingan dari total 27 pertandingan yang ada sebelum kemudian memutuskan untuk mengambil tantangan bersama AC Milan.

Sementara ini AC Milan berada di puncak klasemen Serie A Italia dengan raihan 34 poin. Hanya terpaut 1 poin dari Inter Milan di posisi ke-2 klasemen.