Liga Spanyol

Selamatkan Barcelona dan Lionel Messi, Joan Laporta Bikin Real Madrid Gigit Jari

Minggu, 3 Januari 2021 12:22 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor:
© Alex Caparros/Getty Images
Joan Laporta bikin rival LaLiga Spanyol, Real Madrid, gigit jari setelah bersumpah bakal selamatkan Barcelona beserta Lionel Messi. Copyright: © Alex Caparros/Getty Images
Joan Laporta bikin rival LaLiga Spanyol, Real Madrid, gigit jari setelah bersumpah bakal selamatkan Barcelona beserta Lionel Messi.

INDOSPORT.COM - Impian Barcelona untuk berjaya kembali bisa jadi kenyataan setelah Joan Laporta mampu pertahankan Lionel Messi. Tak cuma itu, rival LaLiga Spanyol mereka, Real Madrid pun patut gigit jari terkena imbas salah satu sumpahnya.

Lesu, mungkin kata yang tepat untuk menggambarkan potensi dari El Barca yang begitu mengecewakan sepanjang musim lalu. Bagaimana tidak? Jika dulunya begitu penuh prestasi, kini mereka terkesan sulit untuk bersaing baik dalam pentas domestik dan Eropa.

Ya, siapa yang tak ingat dengan insiden memilukan dibantai 2-8 oleh Bayern Munchen? Tepat sebelum itu Barcelona yang dinahkodai Quique Setien juga kehilangan gelar LaLiga Spanyol usai direbut Madrid. Bak sudah jatuh tertimpa tangga, masalah beruntun pun datang.

Pandemi Corona membuat krisis finansial klub menjadi-jadi, isu internal pun mencuat hingga Lionel Messi bersikeras angkat kaki. Bikin Josep Maria Bartomeu selaku presiden klub frustasi dan undur diri, Laporta menjanjikan solusi instan untuk Catalan.

"Saya belajar dari kesalahan dan pengalaman bisa membantu untuk tidak mengulangi kegagalan yang sama. Saya bilang pada 2015 lalu bahwasannya tak percaya orang yang mengelola klub, banyak keuntungan justru berakhir sia-sia," ucap Laporta dilansir Football Espana.

Mengerti jika Messi si pemain ikoniknya bakal pergi, capres unggulan ini yakin bisa buatnya menetap dengan cara kembalikan kejayaan Barca via juara Liga Champions. Bak sekali tepuk dua lalat, ia bahkan mengancam bakal hancurkan dominasi Los Blancos.

"Kami sudah kehilangan kesempatan besar memiliki pemain terbaik dunia (Messi). Kita harus memenangkan lebih banyak lagi titel Liga Champions sekaligus melanjutkan catatan sukses Barcelona. Tidak lupa selama ada saya, Madrid tak akan menang apapun," tutupnya.

Optimisme dari eks presiden itu cukup masuk akal, karena selama masa kepemipinannya (2003-2010) Blaugrana berhasil merusak dominasi El Real berupa empat trofi LaLiga dan dua Liga Champions. Ia punya andil besar kedatangan Frank Rijkaard dan Pep Guardiola.

Demi membuat para Cules berbahagia, ia bahkan lakukan kampanye frontal berupa pemasangan spanduk mengejek Los Merengues. Terletak 200 meter dari Santiago Bernabeu, ada tulisan besar: "tidak sabar melihatmu lagi," merujuk ke sang klub rival.

Tak cuma bisa kembali buat Real Madrid terpuruk, Joan Laporta berpotensi buat Lionel Messi bertahan dengan berbagai proyek besar jangka panjangnya. Siapa tahu, Barcelona akan tampil mengerikan dimulai dari merebut kembali takhta juara LaLiga Spanyol nanti.