Bola Internasional

Deretan Pemain Bintang yang Berawal dari Anak Gawang

Kamis, 14 Januari 2021 13:27 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Getty Images
Fabio Cannavaro saat menjuarai Piala Dunia 2006 bersama Timnas Italia. Copyright: © Getty Images
Fabio Cannavaro saat menjuarai Piala Dunia 2006 bersama Timnas Italia.
3. Bernardo Silva

Bernardo Silva dikenal karena kelincahannya dalam bermain sepak bola. Bahkan namanya menanjak sebagai salah satu instrumen penting bersama Manchester City.

Sebelum hijrah ke Man City, Silva mengawali kariernya di Benfica. Ia pun sempat mencicipi profesi menjadi anak gawang dan hadir langsung di tepi lapangan pada laga terakhir legenda Portugal, Rui Costa.

4. Fabio Cannavaro

Fabio Cannavaro dikenal sebagai bek tangguh di era sepak bola modern kendati berpostur pendek untuk ukuran bek tengah.

Ia dikenal sebagai bek yang jeli membaca permainan dan lugas dalam menghadapi serangan. Mungkin saja kemampuan itu ia dapat saat menjadi anak gawang Napoli dan menonton langsung aksi Diego Maradona dan Ciro Ferrera.

5. Philipp Lahm

Philipp Lahm menjadi salah satu sosok yang paling loyal di Bayern Munchen. Kesetiannya pun telah berlangsung lama bahkan sejak dia belum menjadi pemain.

Mungkin saja kesetiaan Lahm berawal saat dirinya menjadi anak gawang Munchen. Siapa yang menduga malah anak gawang itu menjadi salah satu pemain tersukses dan juga legenda Die Roten.