Liga Italia

Jika Dzeko Hengkang, Allegri Bisa Batal Latih AS Roma Musim Depan

Kamis, 4 Februari 2021 07:54 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© Chris Brunskill/Fantasista/Getty Images
Pelatih asal Italia Massimiliano Allegri. Copyright: © Chris Brunskill/Fantasista/Getty Images
Pelatih asal Italia Massimiliano Allegri.

INDOSPORT.COM – Andai AS Roma resmi melepas Edin Dzeko pada akhir musim nanti, maka mereka kemungkinan besar bakal gagal dilatih Massimiliano Allegri di musim depan. Ada apa?

Masa indah Edin Dzeko di AS Roma memang dirumorkan bakal segera berakhir. Bahkan, penyerang berusia 34 tahun itu tak masuk dalam skuad Roma saat hadapi Hellas Verona akhir Januari lalu.

Berdasarkan lansiran laman Gazzetta dello Sport, disebutkan bahwa Edin Dzeko tak akan lagi mengemban jabatan sebagai kapten tim di sisa kompetisi dan bakal dilepas pada akhir musim nanti.

Walau belum ada keterangan resmi dari pihak klub, namun jika Edin Dzeko memang nantinya resmi meninggalkan Stadio Olimpico, hal tersebut akan sangat merugikan AS Roma.

Sebab jika Dzeko pergi, AS Roma kemungkinan besar batal dilatih oleh Massimiliano Allegri meski sebelumnya sudah ada perjanjian pra kontrak antara kedua belah pihak.

Massimiliano Allegri sendiri memang dikabarkan telah meraih kesepakatan dengan AS Roma untuk menjadi pengganti Paulo Fonseca. Mantan pelatih Juventus tersebut mendapat durasi kontrak 2 tahun dan opsi tambahan 1 tahun bersama AS Roma.

Namun klausul kesepakatan AS Roma dan Massimiliano Allegri ini terbilang cukup berat, lantaran Giallorossi harus terlebih dahulu sukses merebut tiket ke Liga Champions musim depan.

Meski berat, namun perjanjian pra kontrak ini sudah cukup untuk mencegah Allegri bernegosiasi dengan klub lain sehingga peluang AS Roma mendapatkan jasa sang allenatore bakal terbuka lebar.

Hingga pekan ke-20 Liga Italia, AS Roma arahan Paulo Fonseca masih kokoh di peringkat tiga dengan raihan 40 angka, berjarak enam poin dari AC Milan sebagai pemuncak klasemen. Serta tiga poin dari Napoli di urutan lima atau batas akhir zona Liga Champions.

Selain klausul untuk lolos Liga Champions, laman Gazzetta dello Sport juga menjelaskan bahwa kesepakatan Roma-Allegri tergantung pada kelanjutan karier Dzeko di Turin.

Disebutkan jika Allegri sangat bersikeras dan menginginkan Edin Dzeko untuk tetap bertahan di AS Roma, meski sang pemain sedang berselisih dengan Fonseca.

Edin Dzeko sendiri sepanjang enam tahun masa baktinya di AS Roma, memang menjadi tumpuan utama tim dalam mencetak gol. Terbukti dalam 242 pertandingan yang telah dijalani, Dzeko mampu mencetak 114 gol dan memberikan 52 assist di semua ajang buat AS Roma.

Berkaca pada hal tersebut, tak heran jika Massimiliano Allegri sangat mengharapkan kehadiran Dzeko dalam skema permainannya andai resmi duduk di kursi pelatih AS Roma musim depan.