Liga Indonesia

2 Minggu Digembleng Shin Tae-yong, Striker Arema Akui Fisiknya Meningkat Drastis

Senin, 22 Februari 2021 16:20 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Pipit Puspita Rini
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Midfielder Arema, Muhammad Rafli. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Midfielder Arema, Muhammad Rafli.

INDOSPORT.COM - Striker Arema FC, Muhammad Rafli, mengatakan kondisi fisiknya terus meningkat setelah menjalani latihan bersama Timnas Indonesia. Hal itu berbeda dengan saat awal menjalani latihan, ketika Shin Tae-yong menyatakan fisik para pemain anjlok dan memprihatinkan.

Rafli mengaku akan tetap bekerja keras selama pemusatan latihan karena ingin mencapai level yang ditetapkan Shin Tae-yong. Pemain 23 tahun itu tidak cepat puas dan menantang dirinya agar tampil lebih baik.

"Iya, yang pastinya kondisi fisik saya dan pemain lain sekarang sudah meningkat. Tapi saya pribadi masih harus lebih kerja keras lagi biar sampai di level yang dimau pelatih," ujar Muhammad Rafli.

Pelatih Shin Tae-yong memang fokus membenahi fisik para pemain yang dinilai berada di bawah standar karena tidak berkompetisi setahun terakhir. Pria asal Korea Selatan itu mengatakan kondisi anak asuhnya hanya di kisaran 30 persen saat latihan perdana.