Bola Internasional

Rapor Pemain Indonesia di Eropa: Elkan Pindah Klub, Kelana Tumbang di Jerman

Selasa, 23 Maret 2021 22:10 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© Ross Halls
Elkan Baggott beraksi melawan Southend United di FA Youth Cup Copyright: © Ross Halls
Elkan Baggott beraksi melawan Southend United di FA Youth Cup
Elkan Baggott (Inggris)

Dari ranah Inggris, kabar mengejutkan datang setelah pemain muda Timnas Indonesia, Elkan Baggott dilepas klubnya menuju klub kasta kelima Liga Inggris, King's Lynn Town FC.

Mengutip dari laman media lokal  kota Ipswich, Independen Ipswich Town, pada Senin (22/03/21) Elkan Baggott akan menjalani masa pinjaman dengan King’s Lynn Town FC hingga akhir musim 2020/2021.

Nantinya, bintang The Blues U18 itu sendiri nantinya akan membantu Lynn Town yang berkompetisi di Liga Nasional Vanarama.

Bagus Kahfi (Belanda)
Di Liga Belanda, penyerang Bagus Kahfi yang memperkuat FC Utrecht disebut masih sedang menjalani pemulihan cedera bersama skuad U-18 FC Utrecht.

Dalam salah satu wawancaranya dari kanal Youtube KBRI Den Haag (17/3/2021), Bagus Kahfi menyebut jika dirinya bakal kembali pulih dalam waktu dua bulan kedepan.

"Saya ditargetkan dua bulan sudah kembali ke tim. Untuk musim depan saya mungkin saja sudah berada di Jong Utrecht. Semoga saya bisa mendapat banyak menit bermain," ucap Bagus Kahfi.

Kelana Noah Mahessa (Jerman)
Terakhir dari Liga Jerman, ada punggawa Timnas Indonesia U-19 yakni Kelana Noah Mahessa yang memperkuat Bonner SC, salah satu tim peserta Regionalliga West atau kasta keempat Liga Jerman.

Dalam pertandingan terbarunya, Kelana Noah Mahessa kembali dipercaya tampil saat Bonner SC menghadapi SC Fortuna Köln di pekan 31 hari Sabtu (20/03/21) lalu.

Namun sayang, Kelana Noah Mahessa yang masuk sebagai pemain pengganti gagal membawa timnya meraih kemenangan setelah tumbang dengan skor tipis 1-2 dari tim tamu.