In-depth

Joe Willock: Buangan Arsenal yang Jadi Pahlawan Chelsea di Liga Inggris

Sabtu, 8 Mei 2021 15:50 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© David Klein - Pool/Getty Images
Joe Willock. Copyright: © David Klein - Pool/Getty Images
Joe Willock.
Membawa Keuntungan ke Chelsea

Joe Willock menjadi salah satu pemain yang membawa Newcastle United membuat kejutan di laga tersisa Liga Inggris 2020/21.

Sebagai informasi, Newcastle sempat terseok-seok dan terpuruk di papan bawah serta terancam degradasi bila tak segera memperbaiki penampilannya.

Kedatangan Joe Willock yang dicampakkan Arsenal pada musim dingin 2021 dengan status pinjaman lantas memberi angin segar kepada Newcastle. Bahkan, pemain berusia 21 tahun itu menjadi salah satu alasan The Magpies mulai keluar dari papan bawah.

Sejak bergabung pada musim dingin 2021, Joe Willock telah mencetak 5 gol untuk Newcastle dari 11 laga yang ia mainkan. Catatan ini lebih baik ketimbang saat ia di Arsenal di mana ia tampil 7 kali tanpa sekalipun mencetak gol.

Lalu, mengapa ia menjadi pahlawan Chelsea? Jawabannya ada di 5 gol yang ia buat bersama Newcastle di Liga Inggris 2020/21 sejauh ini.

Dari 5 gol yang dicetak Joe Willock tersebut, 4 gol terakhirnya  ia cetak kala melawan rival-rival Chelsea dalam perburuan 4 besar Liga Inggris 2020/21. Uniknya, 4 gol tersebut membuat rival The Blues kehilangan poin.

4 gol terakhirnya tersebut di antaranya ia cetak saat melawan Tottenham Hotspur, West Ham United, Liverpool dan Leicester City.

Kala berjumpa Spurs, Joe Willock mampu mencetak gol pengubah keadaan menjadi 2-2 sehingga Spurs harus kehilangan dua poin berharga.

Saat berjumpa West Ham, Joe Willock juga mencetak gol penentu pertandingan yang membuat The Hammers tumbang dengan skor 3-2.

Pun di laga melawan Liverpool, Joe Willock juga mencetak gol penentu pertandingan dengan golnya di menit-menit akhir yang membuat Newcastle berhasil menahan imbang The Reds di Anfield.

Terakhir, gol Joe Willock dibuat kala Newcastle bertandang ke markas Leicester di mana ia mencetak gol pertama di laga yang berkesudahan 4-2 untuk kemenangan The Magpies.

Dengan fakta ini, Chelsea wajib berterima kasih kepada Joe Willock yang jadi pahlawan dan membantu jalan The Blues untuk finis di 4 besar lebih mudah.