Liga Indonesia

Awal Pekan Juni, Persik Kediri Agendakan 2 Kali Latih Tanding Berbobot

Rabu, 26 Mei 2021 13:45 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Herry Ibrahim
© Liga Indonesia Baru
Para pemain Persik Kediri saat tampil pada Piala Menpora 2021, beberapa waktu lalu. Copyright: © Liga Indonesia Baru
Para pemain Persik Kediri saat tampil pada Piala Menpora 2021, beberapa waktu lalu.

INDOSPORT.COM - Persik Kediri terus memantapkan persiapan tim jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2021, dengan mengagendakan dua kali latih tanding pada pekan awal Juni mendatang.

Bagi Persik, agenda latih tanding tentu saja sangat dibutuhkan. Hal ini sebagai upaya untuk mengetahui setiap kekurangan yang ada setelah menggelar latihan secara intensif sejak Selasa (18/05/21) lalu.

"Agenda latih tanding yang bagus untuk membantu persiapan tim kami di Liga 1," tutur Pelatih Persik Kediri, Joko Susilo pada Selasa (25/05/21).

Tak tanggung-tanggung, lawan sebagai mitra berlatih tanding bahkan bisa dibilang sangat berbobot. Lawan pertama bagi Antoni Putro Nugroho dkk adalah Persipura Jayapura di Stadion Brawijaya Kediri, Sabtu (05/06/21) mendatang.

Sedangkan yang kedua adalah Dewa United. Kendati hanya berlaga di kompetisi Liga 2, namun tim asuhan Kas Hartadi itu memiliki sederet pemain berkualitas Liga 1 hampir di setiap lininya.