Bursa Transfer

3 Alasan James Maddison Bakal Jadi Rekrutan Sempurna untuk Arsenal

Minggu, 20 Juni 2021 20:57 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© Mirror
James Maddison Copyright: © Mirror
James Maddison
James Maddison

1. Meningkatkan Kualitas Serangan Arsenal

Seperti diketahui, tak hanya piawai memberikan assist kepada rekan-rekan setimnya, James Maddison juga seorang pencetak gol andal. Ia dikenal memiliki tendangan jarak jauh dan tendangan bebas yang akurat. 

Sejak debutnya pada musim 2018/2019, ia sudah mencetak 11 gol dari luar kotak penalti, tertinggi dibandingkan pemain lain dalam periode yang sama. Jumlah 5 gol tendangan bebasnya juga hanya kalah dari James Ward Prowse.

Dalam 3 musim ini pula, Maddison sukses mengkreasikan 230 peluang, hanya kalah dari Kevin de Bruyne yang mencatatkan 252 kesempatan.

Dengan kemampuannya ini, bintang 24 tahun ini jelas akan meningkatkan kualitas serangan Arsenal musim depan, karena ia tak hanya berperan menjadi kreator tapi juga bisa menjadi penutas serangan.

2. Menjaga Kuota Homegrown

Kehadiran James Maddison akan membantu Arsenal dalam memenuhi kuota terkait pemain homegrown. Seperti diketahui, The Gunners terancam ditinggal sejumlah bintang berstatus homegrown musim panas ini seperti Ainsley-Maitland Niles, Eddie Nketiah, Reiss Nelson, hingga Joe Willock.

Menjaga kuota sekaligus mendapatkan sosok yang memiliki kualitas sebaik Maddison tentu akan menguntungkan Arsenal.

Di sisi lain, kehadirannya juga menambah jumlah pemain asal Britania Raya seperti yang menjadi pemain kunci seperti Bukayo Saka, Kieran Tierney, Rob Holding, hingga Emile Smith Rowe.

3. Menjadi Mentor Bagi Emile Smith Rowe

Sebelum kehadiran Martin Odegaard pada Januari lalu, posisi gelandang serang Arsenal ditempati oleh Emile Smith Rowe. Meski menit bermainnya kemudian menurun seiring kedatangan Odegaard, secara umum Smith Rowe tampil baik musim lalu dengan 7 gol dan 7 assist dari 37 laga.

Kehadiran James Maddison dari Leicester City akan mengurangi besarnya beban yang ditanggung Emile Smith Rowe.

Selain itu, dengan usia yang 4 tahun lebih tua dan pengalaman lebih banyak di Liga Inggris, Maddison bisa menjadi mentor yang tepat bagi Smith Rowe untuk memaksimalkan potensinya dan mengatasi tekanan sebagai pemain muda yang banjir sorotan.