Liga Indonesia

Stephane Sparagna, The Next Sergio Ramos Prancis Calon Bek Asing Arema di Liga 1

Rabu, 14 Juli 2021 09:32 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© VI Images via Getty Images
Mantan bek Timnas Prancis U-21, Stephane Sparagna. Copyright: © VI Images via Getty Images
Mantan bek Timnas Prancis U-21, Stephane Sparagna.
Bersinar dan Tumbangkan Juventus

Selama musim 2014/15, Stephane Sparagna berhasil tampil sebanyak empat laga di Ligue 1 Prancis. Penampilan gemilang tersebut membuat klub memberikan kontrak profesional pertama untuk sang pemain.

Di musim 2015/16, performa Stephane Sparagna kian membaik bahkan dirinya ikut ambil bagian saat tim mengalahkan Juventus di partai final turnamen pramusim, Robert Louis-Dreyfus.

Masih di musim yang sama, pada 17 September 2015 Sparagna juga berhasil melakukan debut di Liga Europa dalam kemenangan 3-0 atas tim Eredivisie, Groningen.

Hengkang dari Liga Prancis
Sempat alami musim indah bersama Marseille, namun Stephane Sparagna harus terlempar dari skuad utama terutama usai José Miguel González Martín mengambil alih kursi kepelatihan.

Di mulai dari jalani masa peminjaman bersama tim kasta kedua, Auxerre, puncaknya pada 19 Juni 2017 Stephane Sparagna resmi hengkang menuju raksasa Portugal, Boavista.

Usai Habiskan dua musim setengah di Os Axa Dreza Dus, pemain yang masih berusia 26 tahun tersebut kembali pindah klub menuju Vilafranquense hingga sekarang.

The Next Ramos dan Rapor di Timnas
Melansir dari laman Outsideoftheboot, disebutkan bahwa pada tahun-tahun awal karirnya, Sparagna digambarkan sebagai bek tengah yang atletis dan agresif, dengan antisipasi tanpa kompromi.

Bahkan dijelaskan, bahwa Sparagna memiliki gaya main seperti Sergio Ramos dan Thiago Silva. Mantan direktur pemain muda Marseille, Georges Prost, menggambarkannya sebagai bek dengan tingkat agresif yang tinggi.

© Valerio Pennicino/Getty Images
Stephane Sparagna,Calon Bek Asing Arema saat Hadapi Juventus Copyright: Valerio Pennicino/Getty ImagesStephane Sparagna,Calon Bek Asing Arema saat Hadapi Juventus

Untuk karir di Timnas Prancis, tercatat Stephane Sparagna pernah menjabat sebagai kapten tim  U20 dan membantu meraih kemenangan dalam Turnamen Toulon tahun 2015.

Dirinya bahkan mencetak gol kemenangan, lewat sundulan usai memaksimalkan sepak pojok Romain Habran saat menghadapi Maroko.

Total, Stephane Sparagna telah bermain delapan pertandingan untuk Timnas Prancis U-20 dan U-21 sepanjang 2014 hingga 2015 dan berhasil cetak dua gol di semua kompetisi.