Liga Inggris

Hasil Pertandingan Liga Inggris Liverpool vs Chelsea: Berbagi Satu Poin

Minggu, 29 Agustus 2021 01:45 WIB
Editor: Juni Adi
© Michael Regan/Getty Images
Mohamed Salah saat melakukan tendangan penalti melawan Chelsea di Liga Inggris. Copyright: © Michael Regan/Getty Images
Mohamed Salah saat melakukan tendangan penalti melawan Chelsea di Liga Inggris.

INDOSPORT.COM - Liverpool dan Chelsea harus berbagi satu poin setelah mereka hanya bisa bermain imbang 1-1 dalam duel pekan ke-3 Liga Inggris, Sabtu (28/08/21) malam WIB di Stadion Anfield.

Chelsea langsung tampil menggebrak di awal-awal babak pertama dimulai. Mereka mempunyai peluang lewat Reece James dari tendangan bebas.

Namun bola masih belum menemui sasaran. Dua menit berselang giliran Cesar Azpilicueta yang melakukan percobaan dari tendangan bebas menit ke-3.

Lagi-lagi bola masih jauh dari sasaran. Liverpool tidak tinggal diam. Mereka mencoba mengatur ritme permainan, guna membongkar pertahanan Chelsea.

Hasilnya sejumlah aksi individu beberapa pemain menghadirkan ancaman ke lini pertahanan Chelsea, beberapa di antaranya tembakan Harvey Elliott dan juga sepakan keras Jordan Henderson menit ke-10.

Sayang belum ada yang bisa menembus jala gawang Edouard Mendy. Satu menit berselang giliran Virgil Van Dijk yang memberikan ancaman.

Bek asal Belanda itu menyambut bola mati tendangan bebas Alexander-Arnold. Tapi sundulannya masih melebar jauh.

Keasikan menyerang membuat Liverpool melupakan pertahanan mereka. Alhasil, Chelsea berhasil mencuri gol lebih dahulu melalui Kai Havertz menit ke-22. 

Gelandang asal Jerman itu memanfaatkan umpan silang dari Reece James, dan diteruskan lewat sundulan. Bola tak mampu diselamatkan oleh Allison Becker. Skor berubah 0-1.

Tertinggal satu gol membuat anak asuh Jurgen Klopp tersentak. Permainan sabar dan terorganisir diterapkan oleh Liverpool, agar bisa mencetak gol penyeimbang.

Gol yang ditunggu-tunggu publik Stadion Anfield akhirnya datang juga. Menit ke-45+5, Liverpool mencetak gol lewat gol penalti Mohamed Salah. Skor 1-1 bertahan hingga laga babak pertama usai.